Seirampah, Sumut, 12/8 (Antara) - Pemerintah Kabupaten Serdang bedagai, Sumatera Utara menyalurkan bantuan alat dan mesin pertanian kepada kelompok tani di daerah itu dalam upaya peningkatan hasil pertanian.
"Bantuan itu merupakan bantuan dari Kementerian Pertanian," kata Bupati Serdang Bedagai Soekirman, di Seirampah, Jumat, usai menyalurkan bantuan alat dan mesin pertanian (alsintan) tersebut kepada 39 kelompok tani.
Bantuan alsintan tersebut berupa 39 unit traktor tangan, tiga unit pompa air, dan dua unit mesin penanan padi yang kedepannya diharapkan dapat membantu mewujudkan Indonesia swasembada beras yang dicanangkan pemerintah.
Kepada kelompok tani penerima bantuan alsintan tersebut diharapkan dapat memanfaatkan dengan sebaik-baiknya untuk kepentingan kelompok, bukan pribadi serta tidak disalahgunakan.
Untuk itu, kepada Petugas Penyuluh Lapangan (PPL) diharapkan dapat melakukan pendampingan dan pembinaan kepada kelompok tani penerima bantuan sehingga dapat dirasakan manfaatnya oleh anggota kelompok tani tersebut.
"Gunakan bantuan tersebut sebaik mungkin untuk peningkatan produksi pertanian. Apa yang kita terima itu bagian dari bentuk perhatian pemerintah pusat kepada petani," katanya.
Anggota DPR RI Sofyan Tan yang hadir pada penyerahan alsintan tersebut mengatakan, bantuan alsintan itu merupakan upaya pemerintah untuk mendukung upaya khusus dan percepatan tanam menuju swasembada pangan.
"Bantuan pompa air dapat dipergunakan untuk mengatasi dampak kekeringan di saat musim kemarau," katanya. ***4***
(T.KR-JRD/B/I023/I023) 12-08-2016 16:59:20
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2016
"Bantuan itu merupakan bantuan dari Kementerian Pertanian," kata Bupati Serdang Bedagai Soekirman, di Seirampah, Jumat, usai menyalurkan bantuan alat dan mesin pertanian (alsintan) tersebut kepada 39 kelompok tani.
Bantuan alsintan tersebut berupa 39 unit traktor tangan, tiga unit pompa air, dan dua unit mesin penanan padi yang kedepannya diharapkan dapat membantu mewujudkan Indonesia swasembada beras yang dicanangkan pemerintah.
Kepada kelompok tani penerima bantuan alsintan tersebut diharapkan dapat memanfaatkan dengan sebaik-baiknya untuk kepentingan kelompok, bukan pribadi serta tidak disalahgunakan.
Untuk itu, kepada Petugas Penyuluh Lapangan (PPL) diharapkan dapat melakukan pendampingan dan pembinaan kepada kelompok tani penerima bantuan sehingga dapat dirasakan manfaatnya oleh anggota kelompok tani tersebut.
"Gunakan bantuan tersebut sebaik mungkin untuk peningkatan produksi pertanian. Apa yang kita terima itu bagian dari bentuk perhatian pemerintah pusat kepada petani," katanya.
Anggota DPR RI Sofyan Tan yang hadir pada penyerahan alsintan tersebut mengatakan, bantuan alsintan itu merupakan upaya pemerintah untuk mendukung upaya khusus dan percepatan tanam menuju swasembada pangan.
"Bantuan pompa air dapat dipergunakan untuk mengatasi dampak kekeringan di saat musim kemarau," katanya. ***4***
(T.KR-JRD/B/I023/I023) 12-08-2016 16:59:20
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2016