Dairi, 9/4 (Antarasumut) - Sekretaris Daerah Provinsi Sumatera Utara Hasban Ritonga membuka dan meresmikan even Geobike Caldera Toba, Sabtu (9/4) di Silalahi Kecamatan Silahisabungan Dairi. 

Even Geobike Caldera Toba diikuti 171 pesepeda (Bikers) dari nusantara dengan melintasi tujuh kabupaten di kawasan Danau Toba.

Even geobike dikaitkan dengan hari jadi Provsu yang ke-68 dengan konsep fun bike, memperkenalkan geoarea, geosite yang meiliputi geodiversity, biodiversity dan culturdiversity geopark nasional caldera Toba.

Hasban Ritonga dalam sambutannya mengatakan, kawasan Danau Toba merupakan kawasan destinasi pariwisata yang memiliki keindahan dan kekayaan alam, kekayaan etnik, sehingga menjadi perhatian, mulai dari optimalisasi nilai jual, pengembangan dan rehabilitasi.

Dari hasil penelitian ahli geologi, kata Hasban, mereka merekomendasikan kawasan Danau Toba menjadi peninggalan geologi yang memiliki keunikan yang sangat luar biasa, dan diusulkan Danau Toba menjadi taman bumi geopark caldera Toba ke Unesco.

Pewarta: Rel

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2016