Padangsidimpuan 5/4 (Antarasumut)- Ujian Nasional (UN) tingkat SMA, MA dan SMK hari pertama, Senin (4/4) kemarin di kota Padangsidimpuan berjalan kondusif dan lancar.

Walikota Andar Amin berpesan kepada seluruh siswa pesrta UN supaya percaya diri, jujur dan tidak panik menghadapi UN.

"Sesulit apapun soalnya, kalau dikerjakan dengan tenang dan percaya diri pasti ada solusi, yang penting harus jujur dan jangan berbuat curang.Semoga sukses dan lulus semua," pesan Walikota saat meninjau pelaksanaan UN di SMAN 1, SMAN 2, SMKN 1 dan MAN 2.

Orang nomor satu di Pemko Padangsidimpuan ini mengaku bangga melihat anak didik yang bersemangat dan serius dalam mengikuti UN, bahkan beberapa orang diantarnya mengakui soal yang diujikan tidak begitu sulit untuk dijawab.

Di seluruh sekolah yang dimonitor tersebut bahkan walikota mengkonfirmasi apakah ada kendala atau masalah serius yang dihadapi pihak sekolah penyelenggara UN, pengawas dan murid pada hari pertama UN.

Jawaban seragam bahwa UN tidak menemui kendala diungkapkan Kepsek SMAN 1 H.M Irsyad Hasibuan, Kepsek SMAN 2 Manaor Baharuddin Tampubolon, SPd, Kepsek SMKN 1 Sudirman Harahap dan Kepsek MAN 2.

Kadisdik M Luthfi didampingi Kabid Dikmen Drs Arifin Aswar Nasution, Kaseksi Kurikulum Jufri Tarihoran mengatakan jumlah peserta UN kota Padangsidimpuan TP 2015/2016 berjumlah 5.261 orang dengan rincian, 2.436 SMA, 575 MA dan 2.250 SMK Negeri dan swasta.

"Seluruh siswa peserta UN datang tepat diawasi pengawas dari sekolah silang dan dari perguruan tinggi Medan waktu dan tidak ada kendala," beber Arifin Aswar.

Wakil walikota M Isnandar Nasution yang melakukan peninjauan UN di sekolah berbeda yakni SMKN 2, MAN 1, SMK Swasta Teruna, SMA Swasta Kampus serta Paket C (setara SMA) yang diikuti peserta sebanyak 187 orang juga mengharapkan agar soal-soal yang di UN-kan dapat dijawab dengan benar oleh siswa."Harapan kita tingkat kelulsan tahun ini lebih baik atau minimal sama dengan tahun lalu," ucap Wakil Walikota

Pewarta: Khairul Arief

Editor : khairularief


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2016