Batubara, 6/10 (Antarasumut) - PT Inalum (Persero) melalui Program CSR-nya di Bidang Pendidikan, kembali menunjukkan kepedulian untuk mendukung proses belajar dan mengajar berbasis IT di Kabupaten Batubara melalui bantuan multimedia.
Bantuan ini diserahterima secara resmi oleh manajemen PT Inalum kepada Kepala Dinas Pendidikan Batubara untuk selanjutnya diserahterimakan kepada sekolah-sekolah terkait di Aula SMPN-4 Sei Suka – Kuala Indah medio bulan lalu.
Manajemen PT Inalum, yang diwakili W.Djoko Laksono (Deputy General Manager Umum & CSR) dalam sambutannya yang dibacakan A.Ganda Sukama (Junior Manager Pemberdayaan Masyarakat) didampingi M.Iqbal (Comdev Officer) menyampaikan Program Bantuan Multimedia ini merupakan salah satu bentuk kepedulian Perusahaan kepada masyarakat sekitar.
Khususnya dalam peningkatan mutu pendidikan. "Diharapkan dengan diberikannya bantuan ini, dapat mendukung kegiatan belajar mengajar guna peningkatan mutu pendidikan serta persiapan dalam mendukung program pemerintah yaitu pelaksanaan kegiatan belajar mengajar berbasis IT," kata Ganda.
Kepala Dinas Pendidikan Batubara, Darwis tak lupa mengucap terimakasih. PT Inalum menurutnya memang konsen membantu pendidikan di Batubara. Sebelum menyerahkan bantuan ini, PT Inalum baru saja memberikan beasiswa berbasis desa.
“Kami sangat berterima kasih kepada PT Inalum yang telah banyak membantu kami, khususnya di dunia pendidikan. Kemarin baru saja kita laksanakan bersama penyerahan bantuan Program Beasiswa Berbasis Desa Kepada Adik-Adik kami tingkat SMA/ Sederajat," kata Darwis.
"Hal ini tidak lain merupakan wujud nyata kepedulian Perusahaan kepada masyarakat sekitar. Kami juga akan selalu mendokan semoga PT Inalum tetap maju dan berkembang serta tidak menutup kemungkinan bahwa kami masih sangat berharap dan menerima segala jenis bantuan atau program yang diberikan oleh PT Inalum demi kemajuan pendidikan khususnya di Kabupaten Batubara," lanjut Darwis.
Adapun sekolah yang mendapatkan bantuan masing-masing 1 (satu) Unit Komputer (PC Set), 1 (satu) unit Proyektor dan 1 (satu) Layar Proyektor adalah SMAN 1 Medang Deras, SMPN 1 Medang Deras, MTs AW. Pangk. Dodek, SMP Karya Bakti P. Cengkring, SMPN 2 Sei Suka Laut Tador dan SMPN 4 Sei Suka Kuala Indah.
Dalam sambutannya mewakili penerima bantuan, Taher, S.Pd, Kepala Sekolah SMP Swasta Karya Bakti – P. Cengkring menyampaikan bahwa mereka sangat berterima kasih kepada PT Inalum atas bantuan multimedia yang telah diberikan. Karena saat ini hal yang paling prioritas yang dibutuhkan sekolah adalah alat multimedia tersebut.
“Semoga PT Inalum semakin berjaya dan kami doakan semoga seluruh karyawan dan Direksi PT Inalum (Persero) selalu diberikan kesehatan sehingga kegiatan di Perusahaan dapat berjalan dengan lancar," katanya.
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2015
Bantuan ini diserahterima secara resmi oleh manajemen PT Inalum kepada Kepala Dinas Pendidikan Batubara untuk selanjutnya diserahterimakan kepada sekolah-sekolah terkait di Aula SMPN-4 Sei Suka – Kuala Indah medio bulan lalu.
Manajemen PT Inalum, yang diwakili W.Djoko Laksono (Deputy General Manager Umum & CSR) dalam sambutannya yang dibacakan A.Ganda Sukama (Junior Manager Pemberdayaan Masyarakat) didampingi M.Iqbal (Comdev Officer) menyampaikan Program Bantuan Multimedia ini merupakan salah satu bentuk kepedulian Perusahaan kepada masyarakat sekitar.
Khususnya dalam peningkatan mutu pendidikan. "Diharapkan dengan diberikannya bantuan ini, dapat mendukung kegiatan belajar mengajar guna peningkatan mutu pendidikan serta persiapan dalam mendukung program pemerintah yaitu pelaksanaan kegiatan belajar mengajar berbasis IT," kata Ganda.
Kepala Dinas Pendidikan Batubara, Darwis tak lupa mengucap terimakasih. PT Inalum menurutnya memang konsen membantu pendidikan di Batubara. Sebelum menyerahkan bantuan ini, PT Inalum baru saja memberikan beasiswa berbasis desa.
“Kami sangat berterima kasih kepada PT Inalum yang telah banyak membantu kami, khususnya di dunia pendidikan. Kemarin baru saja kita laksanakan bersama penyerahan bantuan Program Beasiswa Berbasis Desa Kepada Adik-Adik kami tingkat SMA/ Sederajat," kata Darwis.
"Hal ini tidak lain merupakan wujud nyata kepedulian Perusahaan kepada masyarakat sekitar. Kami juga akan selalu mendokan semoga PT Inalum tetap maju dan berkembang serta tidak menutup kemungkinan bahwa kami masih sangat berharap dan menerima segala jenis bantuan atau program yang diberikan oleh PT Inalum demi kemajuan pendidikan khususnya di Kabupaten Batubara," lanjut Darwis.
Adapun sekolah yang mendapatkan bantuan masing-masing 1 (satu) Unit Komputer (PC Set), 1 (satu) unit Proyektor dan 1 (satu) Layar Proyektor adalah SMAN 1 Medang Deras, SMPN 1 Medang Deras, MTs AW. Pangk. Dodek, SMP Karya Bakti P. Cengkring, SMPN 2 Sei Suka Laut Tador dan SMPN 4 Sei Suka Kuala Indah.
Dalam sambutannya mewakili penerima bantuan, Taher, S.Pd, Kepala Sekolah SMP Swasta Karya Bakti – P. Cengkring menyampaikan bahwa mereka sangat berterima kasih kepada PT Inalum atas bantuan multimedia yang telah diberikan. Karena saat ini hal yang paling prioritas yang dibutuhkan sekolah adalah alat multimedia tersebut.
“Semoga PT Inalum semakin berjaya dan kami doakan semoga seluruh karyawan dan Direksi PT Inalum (Persero) selalu diberikan kesehatan sehingga kegiatan di Perusahaan dapat berjalan dengan lancar," katanya.
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2015