Limapuluh, 24/8 (Antarasumut) - PT Inalum (Persero) kembali membuktikan komitmennya untuk peningkatan pendidikan di sekitar operasi pabrik peleburan.

Salah satunya dengan membangun Taman Bacaan Masyarakat (TBM) yang telah diresmikan pada Jumat (21/08) lalu di Desa Gambus Laut, Kecamatan Lima Puluh, Kabupaten Batubara.

Manajemen PT Inalum yang diwakili Arfan Iqbal Harahap selaku Manager Pemberdayaan Masyarakat, didampingi Alex Ridwan (Comdev Officer) dan Anggi W (Comdev Operator) dalam sambutannya mengatakan, bahwa program ini adalah salah satu program pemberdayaan masyarakat PT Inalum di bidang Fasilitas umum dan pendidikan yang berbasis komunitas.

Pada perencanaan, pembangunan dan pengelolaan TBM ini dilaksanakan secara swadaya oleh Pemerintah dan Masyarakat Desa Gambus Laut. Pembangunan dimulai awal Juni sampai dengan Agustus 2015 secara bertahap dengan dana pembangunan senilai Rp25 juta.

"Diharapkan TBM ini dapat menjadi sarana pembelajaran serta meningkatkan minat baca di kalangan masyarakat, khususnya generasi muda di Desa Gambus Laut,” kata Arfan.

Kepala Desa Gambus Laut, Timbul berterima kasih atas kepedulian PT Inalum. "Kami telah membentuk tim untuk mengelola taman bacaan masyarakat ini secara optimal, dan bangunan ini nantinya akan sangat bermanfaat bagi masyakarat desa Gambus Laut" kata Timbul.

Timbul menambahkan bahwa pemerintah desa juga telah menunjuk dan membentuk tim untuk mengelola taman bacaan ini secara berkelanjutan.

Novita Sari, Siswi kelas 2 SMP Negeri 4 Sei Suka bersama siswa-siswi masyarakat sekitar yang hadir dalam acara peresmian tersebut mengucapkan rasa terima kasihnya pada PT Inalum atas dibangunnya fasilitas “Perpustakaan Desa” ini.

“Ini jelas sangat membantu kami untuk membaca buku yang tidak kami temukan di rumah atau sekolah,” kata Novita.

“Sebagai keberlanjutannya setelah melalui tahap monitoring, Inalum dan pemerintah Desa Gambus Laut nantinya berencana untuk melaksanakan kerjasama dengan Jurusan Perpustakaan USU guna membina dan memberdayakan TBM ini dalam hal manajemen, kearsipan, dokumentasi, promosi dan cataloging,” timpal Alex.

Sebelumnya PT Inalum sudah membangun Taman Bacaan Masyarakat “Kartini” di Desa Kuala Indah yang dibina oleh Jurusan Perpustakaan USU. TBM tersebut tahun lalu meraih juara satu perlombaan perpustakaan desa se-kabupaten Batubara.
 

Pewarta: Juraidi

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2015