Lubukpakam, 10/12 (Antarasumut) - Bupati Delisedang Ashari Tambunan, Rabu, membuka  kegiatan Bhakti Sosial pelayanan kesehatan gratis yang merupakan rangkaian kegiatan perayaan Natal Oikumene dan Lomba Paduan Suara Gerejani (LPSG) XXXVI tahun 2014.

Bakti sosial ditandai dengan penyerahan kaki palsu kepada  tuna daksa, tongkat putih kepada tuna netra dan pemberian alat pendengar.

Bupati dalam kesempatan itu mengatakan pihaknya merasa bangga atas penyelenggaraan bakti sosial  tersebut, dengan harapan semarak perayaan Natal Oikumene yang akan dirayakan nanti dapat  menambah kemeriahan  dan kebahagiaan seluruh umat Kristiani di daerah ini.

Menurut dia seluruh rangkaian acara ini telah menunjukkkan adanya wujud kebersamaan dan kepedulian melalui ikatan persaudaraan dan kekeluargaan yang cukup erat, dalam upaya mengembangkan rasa solidaritas dan kesetiakawanan  sosial antar sesama warga, tanpa membedakan suku dan agama.

"Hal inilah yang menjadi cita-cita kita bersama  sebagimana  visi misi pembangunan  Deli Serdang  yang maju, berdaya saing, religius dan bersatu dalam kebhinnekaan," katanya.

Ketua Panitia Perayaan Natal Oikumene dan LPSG  XXXVI Deli Serdang Panjaitan Simanihuruk mengatakan puncak kegiatan bakti sosial pelayananan kesehatan ini kerjasama dengan Pemkab Deliserdang, yayasan  Surya Kebenaran Internasional (YSKI)  Medan, RSUD Deli Serdang,RSU Grand Medistra, RSU Patar Asih dan  RSU Sari Mutiara Lubuk Pakam.

Bakti sosial pelayanan kesehatan ini berupa pemeriksaan kadar gula, screening katarak, screening bibir sumbing, penyakit hernia, pemberian kacamata baca,alat pendengar, tongkat putih kepada tuna  netra dan kaki palsu kepada tuna daksa.

Sebelumnya juga telah dilaksanakan  sosialisasi  pemberantasan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba kerjasama dengan Dinas Infokom Deli Serdang, pelayanan kesehatan gratis kepada 375 orang  penduduk  Desa Jaharum B Kecamatan Galang dan  kepada 385 orang penduduk  Desa Negara Kecamatan STM Hilir.

Aksi donor darah  dari berbagai kalangan juga  dilaksanakan  melibatkan personil TNI dan PNS, dari Kodm 0204 DS, Yonif 121 MK,  guru dan siswa SMA 2 , perguruan Methodis, jemaat gereja  dan umat Muslim  seluruhnya  berjumlah 144 kantong. Untuk disumbangkan  kepada saudara yang membutuhkan  melalui PMI Deli Serdang.

Kegiatan  selanjutnya akan dilaksanakan pemberian tali asih ke panti asuhan dan puncak acara  perayaan pada 21 Desember 2014 yang dirangkai dengan penyerahan pohon lindung dan pohon buah-buahan kepada  masyarakat.

Pewarta:

Editor :


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2014