Medan,   (Antara) - Pengusaha isi ulang pulsa telepon seluler, Rianto Marihot Silaen (35) warga Kecamatan Medan Timur ditemukan tewas di depan warung kopi Jalan Lintas Medan-Belawan pada Minggu sekitar pukul 07.00 WIB, diduga merupakan korban aksi perampokan.

Kapolsek Medan Labuhan, Kompol R Sitompul ketika dihubungi wartawan melalui telepon seluler, Minggu, mengatakan, pihaknya masih melakukan penyelidikan setelah ditemukannya mayat yang diduga korban pembunuhan oleh perampok itu.

Sejumlah saksi menurut dia, telah dimintai keterangan oleh petugas kepolisian untuk mencari identitas pelaku pembunuhan tersebut.

"Kami masih melakukan penyelidikan, dugaan sementara korban dirampok dan dibunuh oleh pelakunya," ujar Kompol Sitompul.

Informasi diperoleh menyebutkan Rianto Marihot Silaen (35) merupakan warga Kelurahan Durian, Medan Timur. Sebelumnya korban pergi berbelanja di Jalan Sekip Medan pada Sabtu (1/11) sekitar pukul 15.00 WIB namun hingga malam hari, korban tidak pulang ke rumah.

Kemudian, orang tuanya Nuria boru Panjaitan (72) merasa bingung dan menanyakan keberadaan Rianto kepada kakak dan sanak saudara atau famili yang berada di Medan dan daerah lainnya.

Telepon seluler korban juga tidak bisa dihubungi sejak Sabtu (1/11) sejak pukul 18.00 WIB hingga Minggu (2/11) dini hari.

Selain itu, keluarga korban juga telah mencari ke berbagai lokasi, tetapi Rianto tidak juga diketahui keberadaannya.

Namun, secara kebetulan kakak kandung korban, Bismar Edwin Silaen (39) yang tinggal di Medan Labuhan melintas di lokasi penemuan mayat di Jalan Yos Sudarso km 12,5 arah Medan-Belawan.

Meskipun sempat melihat kondisi mayat adiknya yang mengenakan kaos putih celana jeans biru dan sepatu putih, Bismar tak mengenali jasad korban tersebut, karena luka cukup parah dan sulit dikenali.

Bismar seterusnya pergi ke rumah ibunya dan menanyakan pakaian yang dikenakan korban tersebut.

Bismar terkejut dan ternyata jasad yang ditemukan di Medan Labuhan itu adalah adik kandungnya Rianto Marihot Silaen (35) yang ditemukan tewas dibunuh orang yang tidak dikenal (OTK).

Di lokasi mayat ditemukan, korban Rianto tertutup beberapa balok kayu di kawasan Komplek Perumahan PTPN IV Jalan Yos Sudarso Medan-Belawan km 12,5.

Korban mengalami luka lebam di bagian wajah, sepeda motor Honda Vario BK 6306 ACK miliknya, juga tak ditemukan di sekitar lokasi.

Begitu juga barang berharga berupa tiga unit telepon seluler dan identitas milik korban juga ikut raib.

Petugas Polsek Medan Labuhan dan pihak keluarga membawa korban ke RSUD dr Pirngadi Medan untuk diotopsi.***1***

 

(T.M034/B/A. Salim/A. Salim)

Pewarta: Munawar Mandailing

Editor :


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2014