Simalungun, 29/6 (Antara) - Kantor Pos Pematangsiantar akan menyalurkan bantuan langsung sementara masyarakat (BLSM) kepada 58.694 jiwa di Kabupaten Simalungun dan Kota Pematangsiantar.

"Untuk kota ada 12.882 jiwa dan kabupaten 45.812 jiwa. Dua daerah ini masih wilayah kerja kantor Pos Pematangsiantar. BLSM kita salurkan melalui 22 unit kantor yang berada di kecamatan-kecamatan," kata Kepala Kantor Pos Pematangsiantar Khairil Anwar Nasution, Sabtu di Pamatang Raya, Simalungun.

Untuk warga yang berdomisili di kecamatan Pamatang Raya ujar Khairil, sudah bisa mengambil dana tersebut mulai hari ini dan seterusnya, sedangkan untuk kecamatan lainnya akan dijadwalkan dan diberitahukan kepada aparat desa (nagori).

"Supaya tertib, aman dan lancar. Silakan mengambil ke kantor pos terdekat sesuai jadwal yang ditetapkan," kata Khairil sambil menyampaikan terima kasih atas partisipasi aparat kepolisian, TNI dan pemkab/pemkot dalam pemberian BLSM ini.

Dalam pengambilan dana BLSM yang akan dicairkan untuk bulan Juli dan Agustus 2013 sejumlah Rp300 ribu, Khairil mengimbau warga membawa kartu pemberdayaan sosial (KPS) yang sudah dibagikan disertai jati diri berupa KTP, KK atau SIM dan identitas lainnya.

Khairil menegaskan warga yang memperoleh BLSM sesuai data dari Kantor Pusat melalui Tim Nasional Percepatan Penanggulangan Kemiskinan (TNP2K) dari berbagai lintas departemen.

"Kita hanya menyalurkan," kata Khairil.

***4*** Zita Meirina (T.KR-WRS/B/Z. Meirina/Z. Meirina) 29-06-2013 17:40:01

Pewarta: Waristo

Editor :


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2013