Deliserdang (ANTARA) - Warga Muhammadiyah di Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara, Jumat (1/4) malam, menggelar Shalat Tarawih pertama dan akan berpuasa 1 Ramadhan 1443 Hijriah pada Sabtu (2/4).
Seperti yang terpantau di Masjid Taqwa As Saddiqin, Kecamatan Percut Seituan, Kabupaten Deliserdang, ratusan warga Muhammadiyah laki-laki dan perempuan sudah menggelar Shalat Tarawih di masjid tersebut. Shalat Tarawih yang digelar usai Shalat Isya tersebut diawali dengan ceramah oleh Ustadz Aminuddin.
Salah seorang pengurus BKM Masjid Taqwa As Saddiqin, M. Sholeh, mengatakan malam ini warga Muhammadiyah sudah menggelar Shalat Tarawih dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.
"Iya kita sudah menggelar Shalat Tarawih. Kami juga menerapkan protokol kesehatan dengan menyediakan hand sanitizer untuk jamaah," katanya
Pimpinan Pusat Muhammadiyah mengumumkan 1 Ramadhan 1443 Hijriah jatuh pada Sabtu, 2 April 2022, berdasarkan hasil hisab hakiki wujudul hilal yang dipedomani Majelis Tarjih dan Tajdid Muhammadiyah.
Sementara itu, pemerintah melalui Kementerian Agama (Kemenag) menetapkan awal puasa atau 1 Ramadhan 1443 Hijriah/2022 Masehi jatuh pada Ahad (3/4), usai diputuskan melalui sidang isbat pada Jumat.
"Secara mufakat bahwa 1 Ramadhan 1443 Hijriah jatuh pada Ahad, 3 April 2022," ujar Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas saat konferensi pers penetapan sidang Isbat.
Warga Muhammadiyah Deli Serdang gelar Shalat Tarawih hari pertama
Jumat, 1 April 2022 21:46 WIB 1613