Jakarta (ANTARA) - Feyenoord menaklukan PEC Zwolle lewat drama tujuh gol dalam laga pekan ke-23 Liga Belanda yang berlangsung di Stadion MAC3PARK pada Minggu.
Laga yang berakhir 4-3 untuk kemenangan Feyenoord itu dihiasi aksi berbalas gol. Zwolle unggul terlebih dahulu 2-0 lewat aksi Lennant Thy dan Mike van Duinen. Leroy Fer berhasil memperkecil ketertinggalan Feyenoord enam menit jelang babak pertama berakhir.
Baca juga: Ajax bekuk tim juru kunci RKC Waalwijk 3-0
Steven Berghuis mampu membawa skor kembali imbang namun hanya beberapa menit kemudian Lennant Thy kembali merestorasi keunggulan menjadi 3-2.
Baca juga: AZ gagal samai poin Ajax setelah dikalahkan Twente
Keunggulan tuan rumah juga tak bertahan lama, Berghuis membuat skor 3-3 dan gol Robert Bozenik jelang akhir laga membuat skor menjadi 4-3 untuk kemenangan Feyenoord.
Kemenangan itu membuat Feyenoord menggeser PSV Eindhoven di posisi ketiga dengan koleksi 43 poin. Sementara Zwolle tetap berada di bibir zona degradasi dengan 22 poin, demikian catatan Liga Belanda.
Jalannya pertandingan
Tuan rumah membuka keunggulan setelah bek Feyenoord, Marcos Senesi, yang berniat memblok umpan Mike van Duinen malah terlihat menyentuh bola di area terlarang. Lennant Thy mengeksekusi hadiah penalti dengan baik untuk menggetarkan jala Justin Bijlow.
Sementara gol kedua Zwolle berawal dari sepakan keras Mike van Duinen di luar kotak penalti yang membuat bola menyentuh kaki Edgar Le sehingga berubah arah dan mengecoh kiper Bijlow.
Feyenoord baru bisa menciptakan peluang memasuki menit ke-35 melalui Marcos Senesi. Sayang sundulannya, menerima umpan sepakan sudut, masih menyamping.
Tak lama kemudian, melalui skema yang sama Leroy Fer berhasil memperkecil ketertinggalan saat sundulannya menerima bola tendangan sudut tak mampu dihalau kiper Michael Zetterer.
Dalam waktu babak pertama tersisa, Steven Berghuis hampir membuat skor kembali imbang jika saja sepakan dari dalam kotak penalti tidak lemah. Skor 2-1 bertahan hingga turun minum.
Baca juga: PSV pecundangi ADO 3-0
Babak kedua, Dick Advocaat mengganti dua pemain sekaligus yakni Robert Bozenik dan Rick Karsdorp untuk menggantikan Luis Sinistera dan Geertruida. Pergantian itu memberikan dampak signifikan yang ditandai dengan penguasaan bola untuk Feyenoord.
Steven Berghuis mencetak gol indah pada menit ke-51 sekaligus membawa skor kembali imbang 2-2. Sepakan jarak jauh melengkungnya hanya membuat kiper Michael Zetterer terdiam.
Akan tetapi skor imbang itu hanya bertahan delapan menit. Lennant Thy mencetak gol kedua bagi Zwolle dan merestorasi keunggulan.
Memasuki menit ke-64, Steven Berghuis kembali membuat publik tuan rumah terdiam. Sepakan mendatarnya dekat area penalti tak mampu dibendung kiper Zwolle dan kedudukan kembali imbang 3-3.
Pemain yang baru masuk di babak kedua, Robert Bozenik menjadi pahlawan bagi Feyenoord. Golnya dua menit jelang waktu normal berakhir membawa Feyenoord mengakhiri drama di pekan ke-23 dengan kemenangan.
Berikut susunan pemain:
PEC Zwolle (5-3-2): Michael Zetterer; Kenneth Paal, Thomas Lam, Sam Kersten (Dennis Johnsen), Nakayama, Bram van Polen; Pelle Clement, Rico Strieder (Jarni Koorman), Gustavo Hamer; Lennant Thy, Mike van Duinen
Pelatih: John Stegeman
Feyenoord (4-3-3): Justin Bijlow; Greetruida (Rick Karsdorp), Marcos Senesi, Tyrell Malacia, Edgar Le; Jens Toornstra, Leroy Fer, Orkun Kocku; Steven Berhuis, Sam Larsson, Luis Sinisterra (Robert Bozenik).
Pelatih: Dick Advocaat
Feyenoord posisi ketiga klasemen setelah taklukan PEC Zwolle dalam drama tujuh gol bawa
Senin, 17 Februari 2020 8:07 WIB 1245