Medan (Antaranews Sumut) - PSMS Medan membidik kemenangan atas tuan rumah Kepri Jaya pada laga lanjutan Piala Indonesia yang akan digelar di Batam, Kamis (13/12), sekaligus menjaga harapan ke melaju ke babak selanjutnya.
Pelatih PSMS Medan Suharto yang dihubungi dari Medan, rabu, mengatakan, meski mental para pemain sedikit down pasca hasil buruk di Liga Indonesia, ia menilai anak-asuhnya mampu meraih kemenangan pada laga 64 besar Piala Indonesia.
"Persiapan kita menjelang menghadapi Kepri Jaya adalah mengembalikan mental para pemain, kemarin siang, kita tiba di Batam dan disambut para supporter yang berada di Batam," katanya.
Menghadapi Kepri Jaya skuat PSMS Medan akan diperkuat dua pemain asingnya yakni, Lobo dan Felipe, sementara dua pemain asing lainnya Matsunaga dan Tanidis tidak akan memperkuat PSMS karena telah kembali ke negara asalnya.
Suharto sangat berharap, pada laga menghadapi Kepri Jaya para supporte PSMS dapat memberikan doa dan dukungan agar PSMS dapat meraih kemenangan seperti yang diharapkan.
Kemenangan tentunya menjadi snagat penting agar bisa melaju ke babak selanjutnya, sekaligus mengobati rasa kecewa pasa dipastikannya PSMS harus degradasi dari Liga I Indonesia setelah finis di peringkat terbawah.
"Dukungan yang diberikan suporter akan menjadi penyemangat tambahan bagi pemain. Hal tersebut membuat para pemain wajib memberikan kemenangan," katanya.
PSMS sendiri membawa 17 pemain ke Batam yakni Rohim, Dhika, M. Roby, Lobo, Wanda, Fredyan, Danie, Alwi, Aziz, Legimin, Doni Dio, Erwin, Gusti, Antoni, Felipe, Frest dan Rahmat.
PSMS target kemenangan dari Kepri Jaya
Rabu, 12 Desember 2018 16:04 WIB 8104