Simalungun, 1/8 (Antarasumut) - Bupati Simalungun, JR Saragih memberangkatkan 131 jamaah calon haji/hajjah (calhaj) untuk menunaikan ibadah haji di Tanah Suci Makkah dari halaman Masjid Asy Syuhada komplek Korem 022 Pantai Timur, Selasa.
Pemberangkatan turut disaksikan Sekretaris Daerah, Gidion Purba, Kapolres Simalungun, AKBP Marudut Liberty Panjaitan dan Dandim 0207 Simalungun, Letkol Inf Oni Kristiyono Goendong, Ketua MUI, Abdul Halim Lubis, Ketua Pengadilan Agama, Zulkarnaen Lubis, anggota DPRD, Kakan Kemenag, Zulfan Arif Nasution, pimpinan SKPD, para camat, para KUA serta sanak keluarga calhaj.
Sebelum berangkat ke Makkah, jamaah calhaj Kabupaten Simalungun bermalam di Asrama Haji Medan dan sesuai dengan jadwal pada tanggal 2 Agustus 2017 menuju Jeddah Arab Saudi.
Sebagai diketahui bahwa jamaah Calhaj Kabupaten Simalungun dijadwalkan berangkat pada Kloter 6 bersama dengan jamaah calhaj asal Kota Pematangsiantar, Tobasa, Medan dan Samosir.
Kepala Staf Penyelenggara Haji Simalungun, Zulfan Arif Nasution melaporankan, jumlah jamaah calhaj reguler asal Kabupaten Simalungun berjumlah 133 0rang, namun yang diberangkan pada berjumlah 131 orang, karena dua orang mutasi ke Tebing Tinggi.
Zulfan menginformasikan, masyarakat yang mendaftar tahun 2017 bisa berangkat pada tahun 2030 dengan masa tunggu 13 tahun, karena sampai saat ini yang sudah terdaftar dan masuk dalam daftar tunggu berjumlah 2.202 orang.
Bupati Simalungun menyampaikan rasa bahagia dapat memberangkatkan para jamaah calhaj dari Kabupaten Simalungun, apalagi dalam rombongan jamaah calhaj ada Wakil Bupati bersama isteri.
Bupati berharap kepada para jamaan haji/hajjah untuk tidak lupa mendoakan Kabupaten dan masyarakat Simalungun agar lebih baik di masa yang akan datang.
Bupati juga mengatakan kepada para jamaah Calhaj, untuk menjadikan keberangkatan menunaikan ibadah haji menjadi momen yang berharga, karena jika mendaftar pada tahun ini baru bisa berangkat pada tahun 2030 mendatang.
"Jaga kesehatan sehingga dapat melaksanakan ibadah dengan baik supaya menjadi haji/hajjah yang mabrur, dan saat pulang ke tanah air memberikan semangat ditengah-tengah kehidupan kita," ujar Bupati.