Rantauprapat, 7/1 (antarasumut)- Plt Sekdakab Labuhanbatu H Ali Usman Harahap SH mengatakan, pihaknya merasa optimis pada tahun 2013 ini, pembangunan di berbagai bidang dan sektor di daerah ini akan jauh lebih meningkat dibanding tahun 2012 lalu.
"Optimisme saya itu didasari perkiraan alokasi anggaran untuk pembangunan meningkat cukup signifikan mencapai 100 persen dibanding tahun 2012. Dengan demikian, maka dapat dipastikan volume pekerjaan kita juga akan jauh meningkat dan lebih berat yang membutuhkan perhatian seluruh lini di jajaran SKPD”, katanya pada Apel Gabungan awal tahun 2013 di Lapangan Diklat BKD, Senin.
Ali Usman mengatakan, sebagaimana telah berulang kali disampaikan oleh Bupati Labuhanbatu, khususnya kepada para kepala SKPD untuk menjadikan tahun 2013 sebagai tahun prestasi. “Mari kita jadikan tahun 2013 sebagai tahun prestasi, saatnya kita mengemas kegagalan menjadi kesuksesan demi terwujudnya Labuhanbatu Mandiri 2015 menuju Labuhanbatu Sejahtera 2020”, tegasnya.
Menurut Ali Usman, untuk tahun anggaran 2012 pembangunan yang dapat dilakukan sangat terbatas, disebabkan minimnya anggaran yang dimiliki oleh Pemkab Labuhanbatu. Namun, tambahnya, dengan anggaran terbatas itu kita masih dapat mencapai berbagai target pembangunan, seperti penyelesaian pengerasan jalan Sei Rakyat – Sei Nerombang, penerangan jalan di inti kota Rantauprapat, penerangan jalan di ibukota kecamatan, pemberian bantuan kepada petani kencur dan pemberian bantuan kapal serta peralatannya kepada nelayan di daerah pantai. Demikian pula pada sektor kesehatan, kita mampu menurukan angka kematian dan angka kelahiran.
Terkait upaya untuk meraih opini wajar tanpa pengecualian (WTP dari badan pemeriksa keuangan (BPK), Ali Usman meminta seluruh pimpinan SKPD khususnya Kepala Dinas Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah, agar lebih serius menuntaskan masalah asset yang selama ini menjadi kendala dalam meraih WTP tersebut.
Pada bagian lain Ali Usman mengingatkan seluruh PNS di jajaran Pemkab Labuhanbatu, bahwa tahun 2013 merupakan tahun politik, karena pada tahun 2013 seluruh partai politik akan memanaskan mesin politiknya untuk meraih suara masyarakat pada pemilihan gubernur dan wakil gubernur Sumatera Utara, pemilihan legislatif dan pemilihan presiden. “Untuk itu Bupati telah berulang kali meminta seluruh PNS di daerah ini agar cerdas menentukan pilihan, khususnya pada Pilgubsu dan pemilihan legislatif mendatang”, kata Ali Usman.
Di akhir sambutannya Ali Usman menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh PNS di daerah ini yang telah bekerja keras dalam satu tim yang solid dalam memberhasilkan seluruh program yang ditetapkan. “Semoga kebersamaan ini senantiasa dapat terjaga, sehingga pembangunan untuk meningkatan kesejahteraan rakyat dapat segera kita wujudkan”, ujarnya.
Hadir pada acara itu antara lain Asisten Pemerintahan Drs H Sarbaini, Asisten Administrasi Ekbang dan Kesos H Burhanuddin SH, Asisten Administrasi Umum Elvin Riswan SE, Kaban PMDK Zaid Harahap S Sos, Kaban Pemberdayaan Perempuan dan KB Helifenida SKM MKes, Kaban Lingkungan Hidup Romiduk Sitompul SH, Kepala BKD Aswad Siregar SE MAP, Kadis Hutbun Ir Jumingan, Sekwan Fuad Siregar SH, Kadis Perhubungan, Kominfo Saiful SP, Kakan Satpol PP A Haris Nasution, para pejabat eselon III, IV dan staf. (ril)