Wali Kota Padangsidimpuan, Dr H Letnan Dalimunthe bersama Wakil Wali Kota Padangsidimpuan Harry Pahlevi menyerahkan Surat Perintah Pelaksana Tugas (SPPT) Nomor 800.1.11.1/2234 / 2025 menunjuk H Rahmat Marzuki Nasution, sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Padangsidimpuan.

Rahmat Nasution Plt Sekda Pemkot Padangsidimpuan yang baru saja dipercayai ketika dikonfirmasi, Rabu (30/7) membenarkan perihal tersebut.

"Mohon doanya ya, dan tetap kolaborasi ya" tulisnya singkat.

Rahmat yang Perna menjabat sebagai Kepala Inspektorat Pemkot Padangsidimpuan, Kabag Hukum Pemkot Padangsidimpuan dan definitif jabatan sebagai Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum dipercayai Pimpinan Wilayah Kota Padangsidimpuan menggantikan Roni Gunawan Rambe yang kembali kejabatan sebelumnya sebagai Kepala Dinas Dukcapil Pemkot Padangsidimpuan.

Penunjukan Plt Sekda ini merupakan bagian dari upaya menjaga kesinambungan roda pemerintahan dan pelayanan publik di lingkungan Pemerintah Kota Padangsidimpuan, ucap Wali Kota Padangsidimpuan H Letnan Dalimunthe.

“Kita perlu memastikan roda pemerintahan tetap berjalan efektif dan terkoordinasi dengan baik. Oleh karena itu, saya percaya saudara Rahmat Marzuki mampu menjalankan amanah ini dengan penuh tanggung jawab,” kata Letnan didampingi Wakil Wali Kota Harry Pahlevi.

Lanjut Letnan,  juga menyampaikan apresiasi kepada Roni Gunawan Rambe atas dedikasi dan kinerjanya selama menjabat sebagai Plt. Sekda. Ia berharap, transisi ini dapat memperkuat sinergi antar perangkat daerah dalam menyukseskan program pembangunan di Kota Padangsidimpuan.

“Saya ucapkan terima kasih dan penghargaan kepada saudara Roni Gunawan Rambe atas pengabdian yang telah diberikan. Kita doakan yang terbaik untuk beliau ke depan,” tambah Wali Kota.

Sementara itu Pengamat Publik Kota Padangsidimpuan Hasanuddin menyampaikan bahwa, “Pemerintah berharap Plt Sekda yang baru ini dapat bekerja dengan optimal dalam menyelesaikan berbagai tugas administratif serta kebijakan yang menjadi tanggung jawabnya, pada dasarnya kolaborasi itu sangat penting," pesan Hasanuddin.

Pewarta: Khairul Arief

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2025