Penjabat Gubernur Sumatera Utara Agus Fatoni mengatakan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI 2024 Aceh-Sumut akan membangun citra positif daerah jika dilakukan dengan baik dan berjalan sukses.

"PON 2024 akan buat nama Provinsi Sumut harum jika itu sukses dilaksanakan. Namun sebaliknya, jika tidak dilakukan dengan baik, maka keharuman tersebut tidak akan didapatkan," ujar Agus  pada Malam Pisah Sambut Penjabat Gubernur Sumatera Utara di Medan, Rabu malam

Ia menilai mewujudkan kesuksesan tidak dapat dilakukan oleh sebagian pihak. Dukungan dan kolaborasi dari seluruh elemen masyarakat menjadi penting dalam mengimplementasikan hal tersebut.

Dia mengajak seluruh elemen masyarakat bergandeng tangan mewujudkan kesuksesan ajang olahraga nasional tersebut.

"Kita harus punya komitmen bersama dalam menyukseskan PON 2024. Mari berkolaborasi demi nama baik Sumatera Utara," kata dia.

Sebelumnya, mantan Penjabat Gubernur Sumatera Selatan itu meninjau sejumlah arena PON 2024 di Sport Centre Desa Sena, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara.

Dia dilantik sebagai penjabat Gubernur Sumatera Utara pada Senin pekan ini. Peninjauan ini pertama kali dilakukan Agus Fatoni yang didampingi unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah wilayah itu.

Dia mengaku persiapan sejumlah arena di Sumatera Utara, khususnya Stadion Utama Sumatera Utara, berjalan baik.

“Dari Jakarta langsung mendarat di Sumut, kemudian langsung meninjau arena PON di Sport Centre. Ini salah satu tugas Saya, memastikan PON di Sumut berjalan baik," kata dia

Dia memastikan bahwa seluruh arena akan selesai pada waktu yang telah ditentukan.

"Sarana dan prasarana yang ada di lokasi ini sudah berjalan dengan baik. Saya memastikan arena PON 2024 akan selesai pada akhir Juli," ujar dia.

Pewarta: Anggi Luthfi Panggabean

Editor : Akung


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2024