Dalam rangka Parheheon Parompuan dan Oikumene Inklusif, HKBP Resort Koserna menggelar Lomba Gerak Jalan Beregu dan Jalan Santai Perorangan, Kamis (23/5/2024). Lomba ini mengambil titik start dan finis di Halaman Gereja HKBP Koserna.

Lomba gerak jalan beregu dan jalan santai perorangan ini mendapat sambutan hangat dari masyarakat sekitar. Terbukti, bukan hanya jemaat gereja yang ambil bagian, tapi masyarakat sekitar dari berbagai suku dan agama.

Kegiatan ini mendapat apresiasi dari berbagai pihak. "Terima kasih kepada panitia dan pihak penyelenggara karena gerak jalan ini berguna menyehatkan masyarakat sekitar," ujar Wakil Bendahara KONI Sumut, TP Sihombing yang hadir meramaikan kegiatan.

Bukan hanya itu, kegiatan ini juga sebagai ajang silaturahmi. Buktinya, masyarakat dari berbagai suku dan agama turut ambil bagian. "KONI Sumut sangat mendukung karen selain olahraga, juga mengangkat kebersamaan," sebut TP Sihombing.

Camat Medan Selayang M Husnul Hafiz Rambe juga memuji kegiatan ini. Menurutnya HKBP Koserna telah menunjukkan tolerasi yang sangat tinggi. Sebab lomba gerak jalan dan jalan santai ini telah melibatkan semua aliansi masyarakat.

"Terima kasih kepada HKBP Koserna yang telah memberikan kesempatan hidup sehat kepada semua lapisan masyarakat. Pemko Medan sangat mendukung kegiatan ini dan diharapkan bisa dilaksanakan secara rutin," ujar Camat.

Dijelaskan, Pemko Medan memiliki program Rumah Ibadah Mandiri. Tujuannya adalah bagaimana rumah ibadah membantu ekonomi masyarakat sekitar. "Kami berharap agar HKBP Koserna juga turut membantu ekonomi masyarakat sekitar," harapnya.

Sedangkan Pdt Kotler Siagian STh MPsi mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu lomba gerak jalan beregu dan jalan santai perorangan tersebut. Kegiatan ini berjalan dengan baik tanpa gangguan.

"Terima kasih kepada Camat Medan Selayang, KONI Sumatera Utara, dan KONI Kota Medan yang telah mendukung kegiatan ini dalam rangka membangun kebersamaan, toleransi, dan olahraga," ucap Pdt Kotler Siagian.

Ketua Panitia Dra Mulana Boru Sinaga melaporkan, lomba gerak jalan beregu dan jalan santai perorangan ini diikuti sekitar 700 peserta dari jemaat HKBP Koserna dan masyarakat sekitar. Peserta harus menempuh rute sekitar 4 kilometer lebih.

"Melalui kegiatan ini kita telah melihat Kasih Tuhan dan terjalinnya tali silaturahmi antar masyarat tanpa membedakan etnis dan agama. Kita lihat semua etnis dan agama berbaur di kegiatan ini," ucap Mulana Sinaga.

Mulana Sinaga menambahkan, kegiatan ini juga mengangkat kaum perempuan. Dan seluruh panitia kegiatan ini merupakan kaum perempuan dari HKBP Koserna.

Selain loma gerak jalan dan jalan santai, kegiatan ini dirangkai dengan penanaman pohon, lucky draw, lomba fashion show Lansia, dan lainnya. "Di HKBP Koserna ini, setiap sektor ada wadahnya. Setiap sektor wajib menunjukkan kebersamaan," pungkasnya.



 

Pewarta: Rilis

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2024