Wali Kota Pematangsiantar dr Susanti Dewayani SpA menghadiri acara pamitan Danrem 022/Pantai Timur Kolonel Inf Agustatius Sitepu, Rabu (17/4), Koramil 08/Bangun Kodim 0207/Simalungun.

Kolonel Inf Agustatius Sitepu pindah tugas sebagai Perwira Pembantu Utama (Paban) VII/Ops Luar Negeri Sospad Mabesad. 

Kolonel Inf Agustatius Sitepu mengatakan, memperoleh banyak kenangan selama bertugas di Korem 022/Pantai Timur. 

Untuk itu, dia menyampaikan ucapan terimakasih kepada Wali Kota Pematangsiantar dr Susanti dan Bupati Simalungun Radiapoh Hasiholan Sinaga serta unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah kedua daerah atas dukungan dalam menjalankan tugas. 

Acara turut dihadiri Dandim 0207/Simalungun Letkol Inf Slamet Faojan, Ketua DPRD Kota Pematangsianar Timbul Marganda Lingga, Kapolres Pematangsianar AKBP Yogen Heroes Baruno. 

Pewarta: Waristo

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2024