Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemkab Simalungun melaksanakan apel gabungan, di halaman kantor Bupati Simalungun, Pamatang Raya, Selasa (16/4).
Apel gabungan hari pertama kerja, usai cuti bersama Lebaran 2024 atau Idul Fitri 1445 Hijriah dipimpin Kadis Budparekraf M Fikri Fanani Damanik dan sebagai perwira apel Plt Asisten Pemerintahan dan Kesra Albert Saragih.
Dalam kesempatan ini, Sekretaris Daerah Esron Sinaga membaca pidato tertulis Bupati Simalungun Radiapoh Hasiholan Sinaga.
ASN diingatkan untuk melaksanakan program kegiatan yang telah ditetapkan sesuai dengan aturan yang berlaku.
Usai apel gabungan, seluruh ASN Pemkab Simalungun saling berjabatan tangan untuk saling memaafkan.
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2024
Apel gabungan hari pertama kerja, usai cuti bersama Lebaran 2024 atau Idul Fitri 1445 Hijriah dipimpin Kadis Budparekraf M Fikri Fanani Damanik dan sebagai perwira apel Plt Asisten Pemerintahan dan Kesra Albert Saragih.
Dalam kesempatan ini, Sekretaris Daerah Esron Sinaga membaca pidato tertulis Bupati Simalungun Radiapoh Hasiholan Sinaga.
ASN diingatkan untuk melaksanakan program kegiatan yang telah ditetapkan sesuai dengan aturan yang berlaku.
Usai apel gabungan, seluruh ASN Pemkab Simalungun saling berjabatan tangan untuk saling memaafkan.
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2024