Wali Kota Pematangsiantar dr Susanti Dewayani SpA menyalurkan santunan kepada 97 anak yatim piatu, Ahad (7/4), di Masjid Ash-Sholeh, Jalan Jawa, Kota Pematangsiantar. 

Santunan anak yatim piatu itu digagas Panitia Penyantunan Anak Yatim tahun 1445 H di lingkungan Masjid Ash-Sholeh Jalan Jawa, Masjid Al-Ikhlas JaIan AMPI, Masjid Al-Abror JaIan Aru, Masjid Bakti Jalan Singosari, Masjid Amaliyah Jalan Jawa, dan Musholla Al-Ihsan JaIan Seram Bawah.

dr Susanti mengapresiasi kegiatan yang digagas Panitia Penyantunan Anak Yatim tahun 1445 H yang merupakan gabungan jamaah sejumlah masjid dan musholla di Kelurahan Bantan Kecamatan Siantar Barat.

"Kegiatan santunan yatim piatu ini sangat luar biasa, digelar setiap tahun dan sudah berjalan selama dua puluh tahun," kata dr Susanti.

Menurut dr Susanti, kegiatan penyantunan tersebut sangat mulia karena merupakan bentuk kepedulian kepada anak yatim piatu di Kota Pematangsiantar.

Ketua Panitia Naziruddin Siroth H menyebut, kegiatan penyantunan rutin dilakukan setiap tahun di bulan Ramadhan oleh gabungan masjid dan musholla di Kelurahan Bantan. 

Sistem kepanitiaan bergilir dari setiap masjid dan mushalla yang tergabung. 

Tahun ini total uang sumbangan, infak, dan sedekah yang terkumpul dari para donatur mencapai Rp122.287.000, dan anak yatim piatu mendapat Rp1.150.000 per orang.

 

Pewarta: Waristo

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2024