PLN Unit Induk Distribusi (UID) Sumatera Utara menyalurkan bantuan 3.019 paket sembako menjelang Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah kepada anak-anak yatim, yatim piatu dan masyarakat duafa.

Menurut General Manager PLN UID Sumatera Utara Saleh Siswanto, program itu merupakan kegiatan rutin yang dilakukan Yayasan Baitul Maal (YBM) PLN UID Sumut.

"YBM bertugas untuk menghimpun dan mengelola dana umat dari pegawai untuk disalurkan kepada para penerima manfaat yang berhak menerima," ujar Saleh di Medan, Rabu.

Dia melanjutkan paket sembako yang diserahkan pada Selasa (26/3) tersebut berisi beras, minyak goreng, gula dan kebutuhan pokok lainnya.

PLN UID Sumut, Saleh menambahkan berharap para penerima terbantu dengan program tersebut.

Dia pun menegaskan bahwa YBM PLN juga menerima permohonan bantuan dari masyarakat seperti mulai dari ekonomi, sosial hingga pendidikan.

Saleh menyebut permohonan dapat diajukan langsung ke Sekretariat YBM PLN UID Sumatera Utara.

"YBM PLN sangat terbuka jika ada yang membutuhkan bantuan. Pengajuan bantuan akan melalui proses evaluasi dan survei, sebelum akhirnya bisa menerima bantuan dari kami," tutur Saleh.

Karisem, salah satu penerima manfaat mengapresiasi bantuan dari PLN UID Sumut.

"Terima kasih kepada PLN. Bantuan ini sangat membantu kami yang kurang mampu," kata Karisem.

Pewarta: Michael Siahaan

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2024