Wali Kota Medan Bobby Nasution menargetkan seluruh pembangunan yang masif di daerah itu selesai sebelum masa jabatannya berakhir pada 2024.

"Mudah-mudahan seluruh yang kami kerjakan selesai di 2024. Tahun 2024 itu, tahun politik. Saya tidak ingin orang beranggapan kalau mau pekerjaan selesai pilih Bobby atau kalau mau pembangunan lebih besar pilih Bobby," ucap dia dalam Safari Natal Pemkot Medan di Gereja Pentakosta di Indonesia (GPdI) El Shaddai Medan Selayang di Medan, Ahad (12/11).

Ia mengaku diberi tanggung jawab membangun ibu kota Provinsi Sumatera Utara itu selama masa jabatan sebagai Wali Kota Medan periode 2021-2024.

Ia mengaku banyak proyek dikerjakan serentak sehingga menimbulkan kesan terburu-buru.

Ia mengatakan mempunyai waktu relatif singkat dalam menjalankan tugas sebagai kepala daerah setempat.

Gubernur Sumut Edy Rahmayadi melantik Bobby Nasution-Aulia Rachman menjadi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Medan periode 2021-2024 di rumah dinas Gubernur Sumut di Kota Medan pada 26 Februari 2021.
 


"Memang masa tugas kami sebagai kepala daerah tidak sampai lima tahun. Silakan nikmati apa yang nantinya selesai kami kerjakan," kata Bobby.

Pada kesempatan itu, ia juga mengatakan bahwa Pemkot Medan memiliki Program Rumah Ibadah Mandiri yang bisa dimanfaatkan oleh umat Kristen di daerah itu.

Sesuai program ini, katanya, gereja bukan hanya sebagai rumah ibadah tetapi harus diperbesar peranannya yang salah satunya tempat bagi anak muda melakukan berbagai kegiatan positif.

Pihaknya juga mengatakan bahwa Sumatera Utara menempati urutan pertama penyalahgunaan narkoba di Indonesia, sedangkan Kota Medan urutan pertama penyalahgunaan narkoba di Sumut.

"Jika anak-anak muda di Kota Medan tidak terjerumus narkoba maka Indonesia Emas 2045 dapat terwujud," katanya.

Dalam Safari Natal tahun ini, Pemkot Medan menyerahkan sejumlah bantuan kepada pengurus GPdI El Shaddai Medan Selayang, di antaranya hibah Rp50 juta, bantuan sosial Rp10 juta, dan satu gerobak usaha.

Selain bantuan bersumber dari APBD Kota Medan itu, Bobby Nasution dan pimpinan organisasi perangkat daerah yang hadir, memberikan sumbangan pribadi untuk pembangunan GPdI El Shaddai Medan Selayang dengan total Rp100 juta.

Pewarta: Muhammad Said

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2023