Angka pengangguran di masa kepemimpinan dr Susanti Dewayani SpA sebagai Wali Kota Pematang Siantar mengalami penurunan. 

Data tahun 2022, angka pengangguran sebesar 11,50 persen, dan pada tahun 2023 turun menjadi 9,36 persen. 

Wali Kota Pematang Siantar dr Susanti mengatakan, pemkot akan terus berupaya menurunkan angka pengangguran itu. 

Dinas Ketenagakerjaan Kota Pematang Siantar terus berupaya membangun kolaborasi dengan lembaga dan balai latihan kerja, bursa kerja khusus sekolah menengah kejuruan, perguruan tinggi, asosiasi psikolog, serta perusahaan pencari kerja. 

Dikatakan, memasuki dunia kerja tidak cukup hanya dengan ilmu atau pengetahuan dasar, tetapi juga keahlian, perilaku dan karakter pencari kerja. 

Makanya pencari kerja perlu dibekali melalui bimbingan supaya bisa mendapat pekerjaan sesuai dengan bakat, minat, dan kompetensi yang dimiliki. 

Seperti, penyuluhan dan bimbingan jabatan bagi pencari kerja yang dilakukan Dinas Ketenagakerjaan pada Kamis, 5 Oktober 2023.

Dengan demikian, perusahaan pencari kerja akan memperoleh tenaga kerja yang profesional dan sesuai dengan syarat jabatan yang dibutuhkan.

 

Pewarta: Waristo

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2023