Toba Pulp Lestari (TPL) membangun sarana air bersih di Desa Tomuan Holbung, Kabupaten Asahan untuk memudahkan warga sekitar perusahaan mendapatkan air bersih.
Dalam rilis, Senin (11/9), disebutkan, dukungan berupa pembuatan sumur bor dan bak penampung untuk memenuhi kebutuhan air bersih warga sehari-harinya.
Manager TPL Sektor Aek Nauli, Julius Simbolon didampingi Staf Humas, Jhon Binhot Manalu dan Community Development Officer, Charles Sitorus menegaskan komitmen perusahaan mendukung inisiasi pembangunan berkelanjutan yang merujuk pada Sustainable Development Goals.
Satu dari enam poin tujuan Sustainable Development Goals, yakni pemerataan akses air bersih dan sanitasi yang layak.
Dikatakan, program bantuan sarana air bersih juga memiliki tujuan jangka panjang yang lebih luas mencakup peningkatan indeks kesehatan masyarakat dan mempercepat penurunan angka gizi buruk yang disebabkan kualitas air lingkungan.
Kepala Desa Tomuan Holbung, Daniel Simanjuntak apresiasi atas bantuan TPL yang berdampak positif bagi warga yang berdekatan dengan wilayah operasional perusahaan.
Dia berjanji akan memanfaatkan secara maksimal dukungan TPL dalam pemenuhan kebutuhan air bersih bagi warga desanya.
Warga desa pun diingatkan untuk merawat sarana sumber air bersih ini supaya manfaat air bersih dapat dirasakan secara maksimal.
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2023
Dalam rilis, Senin (11/9), disebutkan, dukungan berupa pembuatan sumur bor dan bak penampung untuk memenuhi kebutuhan air bersih warga sehari-harinya.
Manager TPL Sektor Aek Nauli, Julius Simbolon didampingi Staf Humas, Jhon Binhot Manalu dan Community Development Officer, Charles Sitorus menegaskan komitmen perusahaan mendukung inisiasi pembangunan berkelanjutan yang merujuk pada Sustainable Development Goals.
Satu dari enam poin tujuan Sustainable Development Goals, yakni pemerataan akses air bersih dan sanitasi yang layak.
Dikatakan, program bantuan sarana air bersih juga memiliki tujuan jangka panjang yang lebih luas mencakup peningkatan indeks kesehatan masyarakat dan mempercepat penurunan angka gizi buruk yang disebabkan kualitas air lingkungan.
Kepala Desa Tomuan Holbung, Daniel Simanjuntak apresiasi atas bantuan TPL yang berdampak positif bagi warga yang berdekatan dengan wilayah operasional perusahaan.
Dia berjanji akan memanfaatkan secara maksimal dukungan TPL dalam pemenuhan kebutuhan air bersih bagi warga desanya.
Warga desa pun diingatkan untuk merawat sarana sumber air bersih ini supaya manfaat air bersih dapat dirasakan secara maksimal.
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2023