Pemerintah Kota Medan, Sumatera Utara, memperingati hari cuci tangan pakai sabun sedunia tingkat Kota Medan 2023 ditandai pembacaan ikrar cuci tangan pakai sabun.
 
"Membudayakan perilaku hidup bersih dan sehat tidaklah sulit untuk diajarkan kepada anak-anak," ucap Wali Kota Medan diwakili Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Medan Laksamana Putra Siregar di Medan, Kamis.
 
Salah satunya, lanjut dia, melalui kegiatan sederhana yang dilaksanakan ini, dan sekaligus dalam peringatan hari cuci tangan pakai sabun sedunia.
 
Mencuci tahan pakai sabun kedengarannya memang sederhana, namun hal terpenting harus diperkenalkan kepada anak-anak langkah mencuci tangan yang benar.
 
Aksi cuci tangan pakai sabun sedunia tingkat Kota Medan 2023 ini dipraktekkan Ketua TP PKK Kota Medan Kahiyang Ayu bersama siswa-siswi SD Negeri 060924 Medan di Jalan SM Raja, Kecamatan Medan Amplas.
 
"Oleh karena itu, peringatan hari cuci tangan pakai sabun sedunia ini adalah momentum yang tepat untuk mengajarkan kepada mereka," jelasnya.
 
Pihaknya juga menyebut mencuci tangan pakai sabun sangat efektif untuk mencegah timbulnya berbagai penyakit yang bersumber dari telapak tangan diri seseorang.
 
Sebab terdapat ribuan kuman, bakteri, virus dan jamur di telapak tangan kalau tidak bisa menjaga kebersihan yang berbahaya untuk kesehatan, khususnya anak-anak Kota Medan.
 
"Cuci tangan pakai sabun terbukti mencegah penyakit dengan tingkat keberhasilan 85 persen. Apalagi di antara penyakit sering diderita anak-anak adalah diare yang menyebabkan kematian," sebut Putra.

Baca juga: Wali Kota Medan: Jaga iklim di lingkungan Pemkot Medan tetap bersih
 
Ketua TP PKK Kota Medan Kahiyang Ayu menyapa seluruh siswa-siswi SD, dokter cilik dan yang mengenakan pakaian adat dengan secara spontan memberikan pertanyaan.
 
"Ibu kasi pertanyaan ya anak- anak?. Siapa yang bisa jawab nanti ibu dikasi sepeda," tuturnya disambut sorak gembira siswa-siswi SD Negeri 060924 Medan.
 
Total ada delapan pertanyaan yang diajukan Kahiyang kepada siswa-siswi yang dijawab mereka dengan lugas. "Besok sepedanya ibu kirim ke sini ya anak- anak," ucap dia.
 
Cia, siswi yang mewakili siswa lainnya mengucapkan terima kasih setelah mendengar ucapan istri Wali Kota Medan Bobby Nasution tersebut.
 
"Nama saya Cia bu. Terima kasih ya bu atas hadiahnya," ujarnya.

Pewarta: Muhammad Said

Editor : Riza Mulyadi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2023