Wali Kota Medan Bobby Nasution menyebut 27 unit rumah yang sedang direnovasi menjadi tahan gempa dan tsunami di Medan bagian utara merupakan bantuan Kementerian Sosial (Kemensos).
"Renovasi rumah yang dilakukan ini adalah bantuan Kementerian Sosial," terang Bobby usai meninjau tiga unit rumah yang direnovasi di Kelurahan Belawan Sicanang, Medan, Sumut, Selasa.
Ia melanjutkan, kepala lingkungan setempat telah melakukan pendataan terhadap warga yang rumahnya tidak layak huni.
Kemudian data itu diberikan kepada pihak kelurahan dan kecamatan untuk selanjutnya diteruskan ke Dinas Sosial Kota Medan dan Kementerian Sosial.
"Semoga renovasi rumah yang dilakukan ini memberikan manfaat," jelas Bobby.
Wali kota juga sempat meminta izin kepada penerima bantuan Kemensos tersebut untuk melihat kondisi rumah yang sedang proses renovasi sekitar 80 persen mendekati rampung.
Selain dibangun lebih tinggi dari permukaan jalan, rumah yang direnovasi itu berdindingkan beton, memiliki dua kamar dan berlantai keramik hingga teras dengan tipe 36.
Kemensos merenovasi 27 unit rumah menjadi tahan gempa dan tsunami di kawasan Medan bagian utara, di antaranya 17 unit rumah di Belawan Sicanang, Medan Belawan.
Sisanya di Kelurahan Belawan Bahari di Medan Belawan, Kelurahan Tangkahan di Medan Labuhan, Kelurahan Paya Pasir di Medan Marelan dan Kelurahan Mabar di Medan Deli.
"Plafon rumah ini memakai gipsum untuk menahan panas atap seng di siang hari," terang Bobby.
Irma Boru Gultom, warga Lingkungan XVII, Belawan Sicanang, mengapresiasi Wali Kota Medan Bobby Nasution karena mengunjungi rumahnya yang tengah direnovasi.
"Terima kasih Pak Bobby, melalui perantara tangan bapak, rumah saya telah direnovasi Kementerian Sosial. Hanya Tuhan yang bisa membalas kebaikan bapak," katanya.
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2023
"Renovasi rumah yang dilakukan ini adalah bantuan Kementerian Sosial," terang Bobby usai meninjau tiga unit rumah yang direnovasi di Kelurahan Belawan Sicanang, Medan, Sumut, Selasa.
Ia melanjutkan, kepala lingkungan setempat telah melakukan pendataan terhadap warga yang rumahnya tidak layak huni.
Kemudian data itu diberikan kepada pihak kelurahan dan kecamatan untuk selanjutnya diteruskan ke Dinas Sosial Kota Medan dan Kementerian Sosial.
"Semoga renovasi rumah yang dilakukan ini memberikan manfaat," jelas Bobby.
Wali kota juga sempat meminta izin kepada penerima bantuan Kemensos tersebut untuk melihat kondisi rumah yang sedang proses renovasi sekitar 80 persen mendekati rampung.
Selain dibangun lebih tinggi dari permukaan jalan, rumah yang direnovasi itu berdindingkan beton, memiliki dua kamar dan berlantai keramik hingga teras dengan tipe 36.
Kemensos merenovasi 27 unit rumah menjadi tahan gempa dan tsunami di kawasan Medan bagian utara, di antaranya 17 unit rumah di Belawan Sicanang, Medan Belawan.
Sisanya di Kelurahan Belawan Bahari di Medan Belawan, Kelurahan Tangkahan di Medan Labuhan, Kelurahan Paya Pasir di Medan Marelan dan Kelurahan Mabar di Medan Deli.
"Plafon rumah ini memakai gipsum untuk menahan panas atap seng di siang hari," terang Bobby.
Irma Boru Gultom, warga Lingkungan XVII, Belawan Sicanang, mengapresiasi Wali Kota Medan Bobby Nasution karena mengunjungi rumahnya yang tengah direnovasi.
"Terima kasih Pak Bobby, melalui perantara tangan bapak, rumah saya telah direnovasi Kementerian Sosial. Hanya Tuhan yang bisa membalas kebaikan bapak," katanya.
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2023