Fakultas Kedokteran Universitas Sumatera Utara dan Perki (Perhimpunan Dokter Spesialis Kardiovaskuler Indonesia) Sumut,  akan melakukan pengabdian masyarakat di Kota Tebing Tinggi pada 8aret 2023.

Hal ini disampaikan Staf Departemen Kardiorologi USU dr. Abdul Halim Raynaldo, Sp.JP. selaku ketua tim kegiatan pengabdian masyarakat saat melakukan audiensi ke Pj. Wali Kota Tebing Tinggi Jumat (24/02/23).

"Kami  ingin mengadakan pengabdian kepada masyarakat di Kota Tebing Tinggi. Hal ini kami lakukan untuk meningkatkan kesehatan di Kota Tebing Tinggi, karena itu kami mengharapkan dukungan kerjasama dari Pemerintah Kota Tebing Tinggi," ujar dr. Abdul Halim Raynaldo.

Menanggapi hal tersebut, Penjabat (Pj.) Wali Kota Tebing Tinggi Muhammad Dimiyathi, meminta kepada jajaran di bawahnya, untuk berkolaborasi dan mendukung kegiatan pengabdian masyarakat yang akan dilaksanakan oleh tim dokter tersebut.

"Terimakasih atas kunjungan dari tim dokter dan apresiasi terhadap kegiatan pengabdian masyarakat yang akan dilaksanakan di Kota Tebing Tinggi ini. Saya meminta kepada Kadis Kesehatan, Kepala RSUD dr. Kumpulan Pane dan OPD terkait untuk mendukung berkolaborasi sehingga kegiatan ini nantinya berjalan dengan baik tanpa kendala berarti," ujarnya.

Pewarta: Zulfan Kurniawan

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2023