Plt Bupati Padang Lawas ( Palas) drg. H. Ahmad Zarnawi Pasaribu ( AZP) bersama Kapolres Palas AKBP Indra Yanitra Irawan SIK, M.Si dan Dansat Brimob Polda Sumatera Utara ( Sumut) Kombes Pol Christiyanto Goetomo, SIK, SH, M H, menggelar kegiatan monitoring pelaksanaan pemilihan kepala desa ( Pilkades) serentak, di sejumlah desa tiga kecamatan, yakni Kecamatan Sosa Julu, Kecamatan Sosa dan Kecamatan Hutaraja Tinggi, Rabu (14/12) siang.

Di acara kegiatan monitoring Pilkades serentak tahap dua tahun 2022 ini, Plt Bupati Palas drg. H. Ahmad Zarnawi Pasaribu mengajak seluruh warga masyarakat dan para calon kepala desa yang melaksanakan Pilkades serentak di Palas, termasuk sejumlah desa di tiga kecamatan itu, supaya bersama - sama mensukseskan pelaksanaan Pilkades serentak itu dengan aman dan damai. 

Sedangkan melalui pelaksanaan pilkades serentak saat ini di Palas, ia berharap, dapat menciptakan pemimpin ( Kepala Desa) yang amanah dan mencintai warga masyarakatnya di desa masing - masing ke depan. Serta bisa bersinergi dengan Pemkab Palas untuk mewujudkan visi misi masyarakat Palas yang BERCAHAYA ( Beriman, Cerdas, Sehat, Sejahtera dan Berbudaya).

"Setelah Pilkades serentak ini nanti saya di seluruh desa, jangan ada istilah kotak mengkotak, rivaliasi dan perbedaan pendapat ditengah - tengah masyarakat. Kades terpilih juga saya harapkan harus bisa merangkul masyarakat untuk mewujudkan program pembangunan dan menciptakan situasi yang harmonis aman dan damai di desa masing - masing enam tahun ke depen,"tambah AZP berharap.

Sebelumnya, Plt Kadis PMD Palas M. Faisal Amrin Siregar, S.AP, MM menyebutkan kunjungan monitoring Pilkades serentak Plt Bupati Palas drg. H. Ahmad Zarnawi Pasaribu, bersama Kapolres Palas AKBP Indra Yanitra Irawan SIK, M.Si dan Dansat Brimob Polda Sumut Kombes Pol Christiyanto Goetomo ditiga kecamatan itu berlangsung di Desa Pasir Jae, Desa Ujung Batu, Desa Hutaraja Lamo, Desa Aek Tinga dan Desa Sungai Korang.

Kegitan monitoring ini diikuti, Wakil Ketua DPRD Palas Sahrun Hasibuan, Inspektur Palas Harjusli Fahri Siregar, Asisten II Pemkab Palas Marza Jennova, Danramil 09 Sosa Kapten Cpl Mahmud Salim Nasution, Kabid Informasi dan Kominikasi Diskominfo Palas Hamidah Lubis, serta sejumlah pejabat Pemkab Palas lainnya.

Pewarta: Ashari Hasibuan

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2022