Taman Hewan Pematang Siantar (THPS) merayakan HUT Ke 86 tahun 2022, Rabu (7/12), di Balai Rahmat, Jalan MH Sitorus, Kota Pematang Siantar, Sumatera Utara. 

Perayaan dimeriahkan dengan kisah perjalanan THPS selama 86 tahun yang diperankan para karyawan, pemotongan nasi tumpeng dan penyerahan hadiah lomba. 

Dalam momen ini, Pimpinan THPS H Rahmat Shah mengajak elemen masyarakat untuk melestarikan tumbuhan dan satwa dengan menjaga lingkungan. 

"Alam telah memberikan kehidupan kepada kita, mari kita beri kehidupan pada alam," ajak Rahmat Shah yang juga Ketua Umum Perhimpunan Kebun Binatang Se Indonesia (PKBSI). 

Warga Kota Pematang Siantar dan sekitarnya, yang memiliki hewan langka diimbau untuk menyerahkan ke THPS supaya dirawat dengan baik guna menghindari kepunahan hewan. 

Alam lingkungan yang berisi tumbuhan juga agar tidak ditebang secara sembarangan supaya keseimbangan kehidupan alam terjaga. 

Pria kelahiran Perdagangan, Kabupaten Simalungun ini menginformasikan THPS yang masuk kategori taman hewan terbaik di Indonesia, karenanya warga Kota Pematang Siantar seharusnya merasa bangga. 

Manager THPS Bayu Anggriawan mengatakan, pihaknya terus melakukan perbaikan dan perubahan maupun penambahan fasilitas di THPS sesuai arahan H Rahmat Shah untuk kenyamanan dan kepuasan pengunjung. 

Saat ini terdata jumlah satwa hunian sebanyak 793 ekor dari 212 spesies, dan di antara satwa yang sudah langka. 

 

Pewarta: Waristo

Editor : Akung


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2022