Dinas PMD ( Pemberdayaan Masyarakat dan Desa) Kabupaten Padang Lawas ( Palas) menggelar acara kegiatan penyampaian visi misi Bacades ( Bakal Calon Kepala Desa), di Kantor Camat Barumun Selatan, Desa Batang Bulu, Kamis (26/5)
Plt Kadis PMD M Faisal Amrin Siregar, SAP, MM menyebutkan jumlah peserta kegiatan penyampaian visi misi tahapan seleksi Bacades tahun anggaran 2022 ini sekitar 124 orang. Para Bacades tersebut berasal dari 40 desa, enam kecamatan di Palas. Yakni, Kecamatan Barumun, Kecamatan Lubuk Barumun, Kecamatan Barumun Selatan, Kecamatan Ulu Barumun, Kecamatan Barumun Baru dan Kecamatan Sosopan (Eks Barumun).
"Kegiatan ini bertujuan untuk mengetahui secara luas tentang visi misi masing - masing Bacades di 40 Desa, enam Kecamatan Eks Barumun ini".ujar Faisal kepada ANTARA disela - sela acara ini.
Sebelumnya, Faisal mengucapkan selamat datang dan terimkasih kepada seluruh peserta dan tamu undangan diacara ini.
Melalui kegiatan penyampaian visi misi yang dirangkai dengan sesi wawancara, tentang wawasan kebangsaan, hingga penataan pemerintahan bagi masing - masing Bacedes, dari tim penguji diacara ini, Faisal berharap dapat menciptakan calon kepala desa yang berkualitas, profesional, dan berintegritas pada pelaksanaan pemilihan kepala desa ( Pilkades) serentak bulan Juli mendatang ( tahun 2022) di Palas.
Untuk mensukseskan pelaksanaan Pilkades serentak tahun 2022 ini di Palas, Kabid Pemdes Dinas PMD Palas M Yusuf Hutajulu menerangkan kegiatan penyampaian visi misi yang sama juga telah digelar terhadap 69 orang Bacades dari 28 desa, enam kecamatan, yakni Kecamatan Sosa, Kecamatan Sosa Julu, Kecamatan Hutaraja Tinggi, Kecamatan Sosa Timur, Kecamtan Batang Lubu Sutam dan Kecamatan Ulu Sosa, di Kantor Camat Sosa, pada hari Rabu (24/5) semalam.
Sedangkan kegiatan penyampaian visi misi Bacades lima kecamatan lagi, yakni Kecamatan Aek Nabara Barumun, Kecamatan Sihapas Barumun, Kecamatan Barumun Barat, Kecamatan Barumun Tengah dan Kecamatan Huristak, dari 17 kecamatan se - Kabupaten Padang Lawas, sambung M Yusuf, rencananya akan digelar pihaknya pada hari Jumat (26/5) besok, di Kantor Camat Barumun Tengah.
Jumlah peserta kegiatan itu, sekitar 113 orang. Para peserta itu berasal dari sekitar 39 desa, di lima kecamatan itu.
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2022
Plt Kadis PMD M Faisal Amrin Siregar, SAP, MM menyebutkan jumlah peserta kegiatan penyampaian visi misi tahapan seleksi Bacades tahun anggaran 2022 ini sekitar 124 orang. Para Bacades tersebut berasal dari 40 desa, enam kecamatan di Palas. Yakni, Kecamatan Barumun, Kecamatan Lubuk Barumun, Kecamatan Barumun Selatan, Kecamatan Ulu Barumun, Kecamatan Barumun Baru dan Kecamatan Sosopan (Eks Barumun).
"Kegiatan ini bertujuan untuk mengetahui secara luas tentang visi misi masing - masing Bacades di 40 Desa, enam Kecamatan Eks Barumun ini".ujar Faisal kepada ANTARA disela - sela acara ini.
Sebelumnya, Faisal mengucapkan selamat datang dan terimkasih kepada seluruh peserta dan tamu undangan diacara ini.
Melalui kegiatan penyampaian visi misi yang dirangkai dengan sesi wawancara, tentang wawasan kebangsaan, hingga penataan pemerintahan bagi masing - masing Bacedes, dari tim penguji diacara ini, Faisal berharap dapat menciptakan calon kepala desa yang berkualitas, profesional, dan berintegritas pada pelaksanaan pemilihan kepala desa ( Pilkades) serentak bulan Juli mendatang ( tahun 2022) di Palas.
Untuk mensukseskan pelaksanaan Pilkades serentak tahun 2022 ini di Palas, Kabid Pemdes Dinas PMD Palas M Yusuf Hutajulu menerangkan kegiatan penyampaian visi misi yang sama juga telah digelar terhadap 69 orang Bacades dari 28 desa, enam kecamatan, yakni Kecamatan Sosa, Kecamatan Sosa Julu, Kecamatan Hutaraja Tinggi, Kecamatan Sosa Timur, Kecamtan Batang Lubu Sutam dan Kecamatan Ulu Sosa, di Kantor Camat Sosa, pada hari Rabu (24/5) semalam.
Sedangkan kegiatan penyampaian visi misi Bacades lima kecamatan lagi, yakni Kecamatan Aek Nabara Barumun, Kecamatan Sihapas Barumun, Kecamatan Barumun Barat, Kecamatan Barumun Tengah dan Kecamatan Huristak, dari 17 kecamatan se - Kabupaten Padang Lawas, sambung M Yusuf, rencananya akan digelar pihaknya pada hari Jumat (26/5) besok, di Kantor Camat Barumun Tengah.
Jumlah peserta kegiatan itu, sekitar 113 orang. Para peserta itu berasal dari sekitar 39 desa, di lima kecamatan itu.
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2022