Sebagai wujud kepedulian dan sinergitas serta kerja sama yang baik dalam rangka mendukung tugas menghadapi pandemi COVID-19, BRI Cabang Sibolga menyerahkan 1 unit kendaraan mobil ambulans kepada Korem 023/KS, yang pengoperasionalannya akan diserahkan ke Kodim 0211/TT.
Bantuan mobil ambulans itu diserahkan langsung Kepala Cabang BRI Sibolga, Jhonhendrik Hasibuan di Makorem 023/KS Sibolga, Kamis (25/11), yang diterima Dandim 0211/TT, Letkon Czi Mangatas P. Sibuea disaksikan Danrem 023/KS, Kol Inf Febriel Buyung Sikumbang.
Pada kesempatan itu Danrem 023/KS mengucapkan terima kasih kepada BRI. Menurutnya, bantuan kendaraan tersebut sebagai bentuk kerja sama antara BRI dengan Korem 023/KS yang telah terjalin dengan baik selama ini.
Baca juga: Wali Kota Sibolga: Petugas kebersihan, pemukul lonceng gereja wajib dapat bingkisan Natal
“Tentunya ini sangat membantu menunjang pelaksanaan tugas pokok satuan di bidang pelayanan kesehatan bagi prajurit, PNS dan keluarga serta masyarakat,” ucap Danrem.
Dengan adanya bantuan ini, Danrem juga berharap dapat meningkatkan kerja sama PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk dengan Korem 023/KS.
Kepala BRI Cabang Sibolga, Jhonhendrik Hasibuan mengatakan, walaupun bantuan itu sangat kecil, kiranya dapat bermanfaat bagi Korem dan Kodim 0211/TT untuk mendukung tugas ke depan. Dan harapan kami, kerja sama ini agar tetap terjalin khususnya dalam menghadapi masa pandemi COVID-19 ini,” harapnya.
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2021
Bantuan mobil ambulans itu diserahkan langsung Kepala Cabang BRI Sibolga, Jhonhendrik Hasibuan di Makorem 023/KS Sibolga, Kamis (25/11), yang diterima Dandim 0211/TT, Letkon Czi Mangatas P. Sibuea disaksikan Danrem 023/KS, Kol Inf Febriel Buyung Sikumbang.
Pada kesempatan itu Danrem 023/KS mengucapkan terima kasih kepada BRI. Menurutnya, bantuan kendaraan tersebut sebagai bentuk kerja sama antara BRI dengan Korem 023/KS yang telah terjalin dengan baik selama ini.
Baca juga: Wali Kota Sibolga: Petugas kebersihan, pemukul lonceng gereja wajib dapat bingkisan Natal
“Tentunya ini sangat membantu menunjang pelaksanaan tugas pokok satuan di bidang pelayanan kesehatan bagi prajurit, PNS dan keluarga serta masyarakat,” ucap Danrem.
Dengan adanya bantuan ini, Danrem juga berharap dapat meningkatkan kerja sama PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk dengan Korem 023/KS.
Kepala BRI Cabang Sibolga, Jhonhendrik Hasibuan mengatakan, walaupun bantuan itu sangat kecil, kiranya dapat bermanfaat bagi Korem dan Kodim 0211/TT untuk mendukung tugas ke depan. Dan harapan kami, kerja sama ini agar tetap terjalin khususnya dalam menghadapi masa pandemi COVID-19 ini,” harapnya.
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2021