Kaprodi Finance dan Banking PBI Murni Sadar, Henry Dunan Pardede pada Webiner Literasi Digital untuk Kota Pematangsiantar, Senin (23/9) memberikan materi dengan tema Peran literasi digital untuk mengubah mindset konsumtif menjadi lebih produktif.
Henry menjabarkan penyebab masyarakat menjadi konsumtif, diantaranya online shop yang makin menjamur, layanan ojek online yang mempunyai fitur unik memenuhi kebutuhan sehari-hari, penawaran paket wisata yang beragam, serta banyaknya bak atau lembaga aplikasi yang menawarkan kredit.
Dari sudut pandang market atau audiens digital dalam belanja membuat kebiasaan berubah, aktivitas menjadi lebih terbatas termasuk aktivitas berbelanja dilakukan di rumah melalui online.
Baca juga: Mengenal lebih jauh UU ITE terkait perlindungan data peribadi
Perilaku konsumtif terjadi ketika seseorang membeli berdasarkan keinginan saja bukan kebutuhan. Sehingga hidup konsumtif pun sepertinya sudah menjadi budaya di Indonesia.
Sementara hal positifnya di mata perekonomian, membantu pergerakan ekonomi, seperti menambah pemasukan pajak, membuka dan mempertahankan lapangan pekerjaan, menciptakan pasar dan lainnya.
Mulai mengatur mindset konsumtif menjadi lebih produktif, dengan cara lakukan hal yang bermanfaat untuk jangka panjang dan jangka pendek, beli yang dibutuhkan bukan diinginkan, serta melihat dari sudut pandang, selalu penasaran dan berpikir kritis serta adaptif.
Batasi gaya hidup digital boros, dengan cara batasi penggunaan internet, buat anggaran kebutuhan belanja online, gunakan voucher diskon secara professional, gunakan internet untuk hal yang positif, serta bedakan rekening pribadi dan usaha.
Sementara Dosen Musik UNJ, R.M. Aditya Andriyanto dalam pemaparanny menjabarkan optimalisasi literasi, meliputi komunikasi, kolaborasi, berpikitir kritis, kreatif, berpikir komputasi, serta kasih sayang.
Manfaat menggunakan internet untuk berkesenian dan berbudaya, meliputi memupuk wawasan kebangsaan, mempromosikan seni budaya Indonesia, melestarikan seni budaya Indonesia, serta mengembangkan kesenian Indonesia.
Aplikasi untuk perkembangan teknologi software dan hardware, meliputi adobe premiere pro, inshot, final cut pro, serta media sosial seperti youtube, instagram, dan facebook.
Dilanjutkan oleh Konsultan dan Narasumber SIG, Eriko Utama.
Eriko membahas dunia maya dan dunia nyata merupakan dua dunia yang berbeda namun keduanya dapat dijalani bersama.
Rekam jejak digital merupakan sesuatu yang seseorang lakukan di media sosial. Produk digital saat ini meliputi, youtube, twitter, instagram, tiktok, facebook, dan lain-lain.
Rekam digital yang baik dapat diterapkan melalui 3M yaitu, memutus tali hoax, mengunggah konten dan komentar positif, serta menjaga penyebaran data diri.
Terdapat beberapa manfaat rekam jejak digital yang baik antara lain, menciptakan branding, memperluas koneksi, dan membuka peluang bisnis.
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2021
Henry menjabarkan penyebab masyarakat menjadi konsumtif, diantaranya online shop yang makin menjamur, layanan ojek online yang mempunyai fitur unik memenuhi kebutuhan sehari-hari, penawaran paket wisata yang beragam, serta banyaknya bak atau lembaga aplikasi yang menawarkan kredit.
Dari sudut pandang market atau audiens digital dalam belanja membuat kebiasaan berubah, aktivitas menjadi lebih terbatas termasuk aktivitas berbelanja dilakukan di rumah melalui online.
Baca juga: Mengenal lebih jauh UU ITE terkait perlindungan data peribadi
Perilaku konsumtif terjadi ketika seseorang membeli berdasarkan keinginan saja bukan kebutuhan. Sehingga hidup konsumtif pun sepertinya sudah menjadi budaya di Indonesia.
Sementara hal positifnya di mata perekonomian, membantu pergerakan ekonomi, seperti menambah pemasukan pajak, membuka dan mempertahankan lapangan pekerjaan, menciptakan pasar dan lainnya.
Mulai mengatur mindset konsumtif menjadi lebih produktif, dengan cara lakukan hal yang bermanfaat untuk jangka panjang dan jangka pendek, beli yang dibutuhkan bukan diinginkan, serta melihat dari sudut pandang, selalu penasaran dan berpikir kritis serta adaptif.
Batasi gaya hidup digital boros, dengan cara batasi penggunaan internet, buat anggaran kebutuhan belanja online, gunakan voucher diskon secara professional, gunakan internet untuk hal yang positif, serta bedakan rekening pribadi dan usaha.
Sementara Dosen Musik UNJ, R.M. Aditya Andriyanto dalam pemaparanny menjabarkan optimalisasi literasi, meliputi komunikasi, kolaborasi, berpikitir kritis, kreatif, berpikir komputasi, serta kasih sayang.
Manfaat menggunakan internet untuk berkesenian dan berbudaya, meliputi memupuk wawasan kebangsaan, mempromosikan seni budaya Indonesia, melestarikan seni budaya Indonesia, serta mengembangkan kesenian Indonesia.
Aplikasi untuk perkembangan teknologi software dan hardware, meliputi adobe premiere pro, inshot, final cut pro, serta media sosial seperti youtube, instagram, dan facebook.
Dilanjutkan oleh Konsultan dan Narasumber SIG, Eriko Utama.
Eriko membahas dunia maya dan dunia nyata merupakan dua dunia yang berbeda namun keduanya dapat dijalani bersama.
Rekam jejak digital merupakan sesuatu yang seseorang lakukan di media sosial. Produk digital saat ini meliputi, youtube, twitter, instagram, tiktok, facebook, dan lain-lain.
Rekam digital yang baik dapat diterapkan melalui 3M yaitu, memutus tali hoax, mengunggah konten dan komentar positif, serta menjaga penyebaran data diri.
Terdapat beberapa manfaat rekam jejak digital yang baik antara lain, menciptakan branding, memperluas koneksi, dan membuka peluang bisnis.
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2021