Walikota Padangsidimpuan Irsan Efendi Nasution menjalin komunikasi dengan pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (GAMKI) di ruang kerjanya. 
 
Dalam kunjungan tersebut, Bonardo AP Marpaung, selaku Ketua DPC GAMKI didampingi Sekretaris Charles Kulon Panjaitan, dan Ketua Panitia Edy Efron Sihombing, menyampaikan, bahwa DPC GAMKI akan Melaksanakan kegiatan Pelatihan Kepemimpinan GAMKI dan Pemuda Gereja se-Kota Padangsidimpuan yang akan dilaksanakan pada 17 -19 September 2021, katanya Rabu (1/9). 
 
“Besar harapan kami kiranya Wali Kota Padangsidimpuan dapat membuka secara resmi dan berkenan menjadi Narasumber dalam pelatihan kepemimpinan GAMKI dan Pemuda Gereja yang akan diadakan 17-19 September mendatang,” harapnya.
 
Baca juga: DMI jalin silaturahmi dengan Wali Kota Padangsidimpuan

Bonardo menjelaskan bahwa kegiatan pelatihan akan dilaksanakan secara mobile class dengan langsung hadir ditempat dimana narasumber berada dan akan dilakukan secara partisipatif dengan mengutamakan dialog interaktif dan diskusi terbuka.
 
Dalam kesempatan itu, Bonardo juga menyarankan adanya forum dialog terbuka yang mengundang tokoh -tokoh agama Kristen bertujuan untuk meningkatkan komunikasi pemerintah dengan  tokoh- tokoh agama Kristen.
 
“Untuk meningkatkan komunikasi antara pemerintah dengan tokoh- tokoh agama kristen, kami menyarankan adanya forum dialog terbuka terbatas, sehingga tercipta ruang terbuka dan adaptif serta komunikatif sekaligus untuk mendengar kebutuhan dan keinginan serta saran yang muncul dari entitas masyarakat Kristen dan dalam hal ini GAMKI dan lembaga keumatan lainnya siap memfasilitasi pertemuan tersebut” ucapnya.
 
Menanggapi rencana pelatihan kepemimpinan oleh DPC GAMKI, Walikota Padangsidimpuan Irsan Efendi Nasution menyampaikan dukungannya dan akan mengagendakan kegiatan tersebut.
 
“Saya melihat kegiatan ini sangat prioritas dan pantas dilaksanakan."

Pastinya kami akan mendukung program kegiatan GAMKI dan saya siap hadir membuka dan menjadi nararumber dalam sesi kegiatan tersebut, ucap Irsan. 
 
Mengenai forum dialog terbuka antara pemerintah dengan tokoh-tokoh agama Kristen, Irsan mengatakan kegiatan tersebut penting mengingat peran dan kehadiran pemerintah untuk mendengar saran dan masukan dari masyarakat secara langsung dan akan segera menggagas kegiatan tersebut.
 
“Kalau keadaan ini (pandemi COVID-19) membaik, kita akan agendakan ini di Oktober atau November mendatang dan kita akan bahas seperti apa nanti ini teknisnya” katanya. 
 
Walikota melanjutkan bila forum dialog tersebut dapat terwujud tahun ini, Ia ingin forum dialog ini menjadi agenda tahunan pemkot Padangsidimpuan.
 
“Bila forum dialog ini bisa kita wujudkan tahun ini, saya ingin ini menjadi agenda tahunan pemerintah Kota Padangsidimpuan, agar terinformasikan ke seluruh warga Kota Padangsidimpuan khususnya umat Kritiani, apa yang sudah, sedang dan akan dilakukan oleh pemerintah,” ungkap Irsan Efendi Nasution. 

Pewarta: Khairul Arief

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2021