USAID Indonesia mengapresiasi kinerja Pemkot Tebing Tinggi terkait masalah sanitasi, air bersih dan hidup higienis. 

Hal itu disampaikan Direktur Lingkungan USAID Indonesia Mathew Burton saat acara penutupan program USAID IWASH PLUS di Wilayah Sumatera Utara (Sumut), Kamis (8/4) di Apartemen Grand City Hall, Jalan Balaikota, Medan.

Selama kepemimpinan Umar Zunaidi Hasibuan, Pemkot Tebing Tinggi berhasil membangun Instalasi Pengelolaan Limbah Terpadu (IPLT), membuat Perwal untuk sanitasi perkotaan, Perwal percepatan akses sanitasi, air minum dan penanganan genangan. 
Baca juga: Wali Kota Tebing Tinggi sambut taruna peserta Latsitardanus 2021

"Tebing Tinggi concern mengatasi masalah sanitasi dan air bersih di wilayahnya, kami sangat apresiasi ini dan patut dicontoh daerah lainnya di Sumut," katanya. 

Saat ini Tebing Tinggi menginisiasi untuk pembangunan SPAM regional Seriti (Serdangbedagai-Tebingtinggi) untuk penyediaan air minum di dua daerah ini. Kita harap program ini terus berlanjut kedepannya dan semakin baik, kata Mathew Burton dalam acara virtual.

Wali Kota Tebing Tinggi H. Umar Zunaidi Hasibuan, dalam kesempatan itu menjelaskan mewujudkan IPLT di Tebing Tinggi berkoordinasi dengan Kementerian PUPR karena sistem IPLT butuh dana yang tidak sedikit. 

Membangun kota butuh master plan yang baik, sanitasi dan air bersih itu bagian penting dari itu sehingga kami terus berupaya memperbaikinya. 

"Bersama IUWASH Plus dan dibantu pemerintah pusat IPLT di Tebing Tinggi berhasil dibangun," katanya.

Tidak hanya membangun IPLT, Tebing Tinggi juga memanfaatkan limbah tinja menjadi kompos yang bernilai ekonomis. Kompos jenis ini cukup ramai peminat dan permintaan kepada Tebing Tinggi masih terus datang.

"Sampah, termasuk limbah tinja memiliki nilai ekonomis yang lumayan. Kami sampai-sampai tidak bisa memenuhi permintaan dari daerah lain. Bila dulu itu jadi masalah, sekarang kita ubah menjadi bernilai ekonomis," katanya.

Konsistensi Tebing Tinggi membangun kotanya juga mendapat apresiasi dari Bappenas yang disampaikan Direktur Perumahan dan Pemukiman Kementerian PPN/Bappenas Tri Dewi Virgiyanti

Tebing Tinggi berhasil mendapat penghargaan Anugrah Parahita Ekapraya (APE) dari Kementerian PP dan PA serta penghargaan Swastisaba Wistara kategori Kota Sehat dari Kementerian Dalam Negeri.

"Upaya yang dilakukan Tebing Tinggi dalam membangun kotanya perlu diapresiasi. Mereka banyak membuat terobosan-terobosan baik dalam bidang sanitasi, air bersih, hidup higienis dan juga sosial. Ini patut dicontoh daerah lainnya," kata Tri Dewi Virgiyanti.

Hadir pada acara puncak penutupan program IUWASH Plush Wilayah Sumut  Gubernur Sumut, Edy Rahmayadi, Sekda Provinsi Sumut R. Sabrina Selain itu, Chief of Party USAID IUWASH Plus Mr. Bill Parente dan Acting Principal Officer Konsul Amerika Serikat di Medan Jessica Panchatha dan bupati/walikota se-Sumut secara virtual. 
 

Pewarta: Dhani Elison

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2021