AMPI Kabupaten Tapanuli Selatan siap menyukseskan program Ketua DPD AMPI Sumatera Utara David Luther Lubis untuk lima tahun mendatang. 

Wakil Sekretaris DPD AMPI Tapanuli Selatan M Saleh Ritonga, Rabu,mengatakan, pihaknya siap menyukseskan program DPD AMPI Sumatera Utara guna menyampaikan kepada masyarakat OKP itu bukan preman.

"OKP itu adalah bagian dari masyarakat kaum intelektual, dan itu kami kampanyekan hingga ke pelosok desa yang ada di Tapanuli Selatan," katanya.

Baca juga: AMPI Sidimpuan berharap David Luther Lubis semakin memperkuat kader

Ia mengatakan, kemitraan yang terbangun saat ini ke sejumlah OKP dan Ormas di Tapanuli Selatan cukup terjalin baik.

"Silaturahmi juga sangat solid, kedepan hal ini juga akan terus kami pelihara sehingga wajah AMPI khususnya semakin diterima masyarakat, ungkap Saleh. 

AMPI milik masyarakat Tapanuli Selatan, bagian dari kemajemukan sosial masyarakat yang tumbuh dan besar seiring perjalanan pemerintah di daerah.

"Seyogyanya OKP didaerah khususnya di Tapanuli Selatan juga selayaknya mendapatkan tempat dihati pemimpin daerah," katanya.

Pewarta: Khairul Arief

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2021