Bupati Asahan, H Surya Bsc secara simbolis menyerahkan 1000 bantuan paket sembako BRI kepada masyarakat Asahan.

Surya berharap bantuan yang diberikan bisa bermanfaat dengan sebaik-baiknya oleh masyarakat penerima untuk memenuhi kebutuhan sehari hari. 

"Terima kasih kepada BRI yang telah berbagai dengan masyarakat semoga bantuan bisa memenuhi kebutuhan mereka," sebut Surya, Selasa (21/7/20) saat menyalurkan bantuan di agen Brilink market Aplus, Siumbut Umbut, Kisaran.

Kepada BRI, Surya berharap pihak BRI bisa bekerja secara optimal sehingga tujuan bantuan bisa tercapai. Dan berilah pelayanan yang diinginkan masyarakat sesuai aturan.

Baca juga: Bupati Asahan resmikan gedung Yayasan Pendidikan Quran

Baca juga: Satlantas Polres Asahan akan tilang pengendara salah jalan

Sementara itu, Kepala Cabang BRI Kisaran, Wildan Purdaus menyampaikan bahwa penyalur bantuan ini merupakan program BRI peduli dengan berbagi sembako melalui BRILink yahap 3 dan sekaligus dalam rangka penanggulangan dampak dari Covid 19 kepada Masyarakat di Kabupaten Asahan.

"1000 paket sembako ini bernilai Rp 100 juta yang disalurkan melalui 30 agen BRILink yang tersebar di 25 Kecamatan di Kabupaten Asahan," ungkap Wildan

Baca juga: Bupati Asahan lantik Camat Kisaran Barat dan Meranti

Wildan juga menjelaskan kepada Bupati bahwa keberadaan para agen Brilink bisa juga membantu pemerintah dalam menyalurkan bantuan pemerintah kepada masyarakat. Seperti penyaluran program BSNT, Program PKH, Program ASPD, Program BST,  dan PIP.

 "Kami ucapkan terimakasih kepada Bupati, atas kepedulian kepada masyarakat untuk menyalurkan bantuan BRI," ucap Wildan, sembari mengatakan paket sembako terdiri dari beras, minyak ,gula, teh.
 

Pewarta: Indra Sikumbang

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2020