Sambut HUT Bhayangkara yang Ke-74 Kepolisian Resor Kabupaten Langkat menyalurkan bantuan sosial kepada masyarakat guna mengantisipasi dampak virus corona (COVID-19) di Desa Kutambaru dan Desa Kaperas, berupa beras, minyak goreng dan telur.

Bantuan tersebut diserahkan Kasat Narkoba AKP Firman Imanuel Peranginangin, SH, MH, Minggu (28/6), mewakili Kapolres AKBP Edi Suranta Sinulingga SIK.

Firman Imanuel Peranginangin menyampaikan sesuai arahan Kapolri Jenderal Idham Azis dan Kapolda Sumut Irjen Martuani dalam menyambut HUT Bhayangkara yang Ke-74 agar Polri lebih dekat kepada masyarakat.

Baca juga: Polisi Hinai Langkat tangkap pemilik sabu-sabu

"Salah satu pendekatan dengan cara membantu masyarakat terdampak COVID-19, ini adalah kepedulian Polri terhadap masyarakat," ujar Firman. 

Dimana bantuan sosial non tunai yang diserahkan kepada masyarakat Desa Kutambaru dan Desa Kaperas ini terdiri dari sembako berupa beras 2.500 kilogram, minyak goreng sebanyak 250 liter, telur sebanyak 250 papan.

Baca juga: Positif COVID-19 kini di Langkat menjadi 10 Orang, ODP 3 dan PDP satu orang

Kepala Desa Kutambaru Tenang mengucapkan terima kasih kepada Polri atas perhatian kepada masyarakat  yang terdampak COVID-19.

"Kepada Polres Langkat mewakili seluruh masyarakat di Desa Kutambaru dan Desa Kaperas mengucapkan  semoga di HUT Bhayangkara yang Ke 74, Polri semakin jaya dan semakin dekat dengan rakyat," ujarnya.

Kepala Desa Kutambaru Tenang menerangkan bantuan sosial non tunai berbentuk sembako ini akan di bagi kepada masyarakat  dua desa. 

Pewarta: H.Imam Fauzi

Editor : Riza Mulyadi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2020