Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kota Sibolga, kembali melanjutkan penyaluran bantuan sosial tahap I (satu) dalam bentuk sembako bagi masyarakat yang terdampak COVID-19 di Kelurahan Hutabarangan dan Aek Habil, Sibolga. Penyaluran secara simbolis diberikan kepada 10 orang perwakilan di masing-masing kelurahan, Sabtu (16/05/20).

Wali Kota Sibolga Syarfi Hutauruk selaku Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kota Sibolga dalam sambutannya menyampaikan, bahwa virus corona sampai hari ini belum berkembang di Sibolga, karena Pemerintah cepat mengambil tindakan untuk membentuk Gugus Tugas, dengan melakukan sosialisasi kepada masyarakat,

Baca juga: Bertengkar dengan istrinya, seorang suami di Sibolga gantung diri

Baca juga: Wali Kota Sibolga surati pengusaha untuk bayarkan THR

Kemudian melakukan penyemprotan disinfektan pada sekolah, pasar, terminal dan semua fasilitas umum. Kemudian anggaran pembangunan juga direlokasi untuk pembelian alat kesehatan berupa APD, masker, pembuatan ruang isolasi di rumah sakit dan bantuan sosial bagi masyarakat.

Tidak lupa Wali Kota mengingatkan agar para camat dan lurah agar mendata kembali apakah masih ada warganya yang belum mendapatkan bantuan.

Baca juga: Pedagang dari luar kota tak bisa dilarang masuk ke Sibolga

Penyerahkan bantuan secara simbolis di kedua keluarahan itu diserahkan oleh Wali Kota didampingi Wakilnya Edi Polo Sitanggang, Dandim 0211/TT Letkol Inf Dadang Alex, Danlanal Sibolga Letkol Laut (P) Andris Benhard Marimbun Simaremare, Wakapolres Sibolga Kompol Sutrisno, dan Sekda Kota Sibolga M. Yusuf Batubara.

Ada pun bantuan sembako yang disalurkan terdiri dari, beras super 25 kg, telur ayam 1 papan, gula 1 kg, minyak goreng 1 liter, susu kental manis 1 kaleng.

Pewarta: Jason Gultom

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2020