Pemerintah Kabupaten Tapanuli Selatan kembali membagikan seribuan masker ke masyarakat utamanya ke pebelanja Pasar Tradisonal Hutatonga, Kecamatan Angkola Muaratais Wilayah setempat.

"Pemakaian masker penting. Kita tidak boleh lalai dan harus tetap waspada ancaman COVID-19 masih tetap ada," kata Parulian Nasution, Sekda Tapanuli Selatan, Minggu (10/5).

Pembagian masker sengaja ke pusat-pusat perbelanjaan mengingat Bulan Suci Ramadhan, mulai ramai pembeli. "Jadi konsumen dan pedagang kita ingatkan agar menggunakan masker," ujarnya.

Baca juga: Puluhan petugas taman Pemkab Tapsel diberi paket sembako

Baca juga: MD KAHMI Tapsel berbagi sesama alumni HMI
.
Selaku pelaksana harian Gugus Tugas Percepatan dan Penangananan COVID-19, Parulian berharap masker yang di bagikan ini dapat memutus rantai penyebaran pandemi di daerah ini.

"Selain membagikan masker, tim juga melalui pengeras suara gencar menyosialisasikan pola hidup sehat serta mengajak masyarakat untuk rajin cuci tangan pakai sabun, sebagai usaha menghindari COVID-19," ujarnya.

Selanjutnya tepatnya di Aek Badak Julu Kecamatan Sayur Matinggi, wilayah perbatasan Kabupaten Tapanuli Selatan - Mandailing Natal tim juga menyerahkan bantuan logistik berupa air mineral, snack, vitamin, disenfektan alami, masker, topi dan tas kepada petugas Posko COVID-19.

Turut mendampingi Parulian, Kalaksa BPBD Tapanuli Selatan Ilham Suhardi, Kaban Kesbangpol Hamdy S Pulungan, Camat Angkola Muaratais A.M.Fadhil Harahap, Camat Sayurmatinggi Emmy Farida,  Kepala Puskesmas, KNPI, Karang Taruna dan tokoh masyarakat.

Pewarta: Kodir Pohan

Editor : Akung


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2020