Masyarakat Etnis Thionghoa Kecamatan Stabat terus berbagi dan peduli terhadap antisipasi virus corona (COVID-19) kali ini dengan berbagi Alat Pelindung Diri (APD) kepada 16 puskesmas yang berada di Kabupaten Langkat.

Hal itu disampaikan Ketua Masyarakat Etnis Thionghoa Kecamatan Stabat Toni Wijaya BBA, di Stabat, Senin.

Toni menjelaskan bantuan itu berupa pakaian hazmat 160 pcs, sarung tangan latex 16 kotak, masker disposbale 32 bungkus, face shield 96 pcs, masker non medis 160 pcs dan Hand Soap 16 derigen.

Baca juga: Pengusiran harimau pasca mangsa sapi warga Bahorok Langkat dengan petasan

Baca juga: Sapi milik warga Lau Damak Bahorok Langkat dimangsa harimau

"Bantuan tersebut langsung diserahkan kepada mereka yaitu pimpinan puskesmas ataupun perwakilannya di puskesmas Stabat, diharapkan nantinya bisa dimamfaatkan dalam rangka mengantisipasi penyebaran virus corona (COVID-19)," katanya.

"Ini juga sebagai bukti kepedulian kita terhadap kesehatan dan upaya pertolongan untuk puskesmas guna nantinya menolong warga," katanya.

Pihaknya juga akan terus berupaya untuk memberikan bantuan bagi puskesmas lainnya yang ada sehingga bisa memiliki APD dan kelengkapan lainnya.

Adapun puskesmas yang mendapatkan bantuan itu yaitu Puskesmas Bukiy Lawang, Puskesmas Bahorok, Puskesmas Tanjung Langkat, Puskesmas Marike, Puskesmas Kuala.

Selain itu Puskesmas Selesai, Puskesmas Namu Ukur, Puskesmas Namu Terasi, Puskesmas Sawit Seberang, Puskesmas Tanjung Selamat, Puskesmas Stabat Lama Wampu.

Juga Puskesmas Secanggang, Pangkalan Brandan, Pangkalan Susu, Securai, dan puskesmas Pantai Cermin Tanjung Pura.

Sebelumnya juga sudah dibagikan buat puskesmas Stabat, puskesmas Karang Rejo, Puskesmas Tanjung Beringin, Puskesmas Desa Teluk, Puskesmas Hinai Kiri, puskesmas Gebang, puskesmas Besitang, puskesmas Sambirejo, puskesmas Sei Bamban dan Satgas COVID-19 Kabupaten Langkat.

Selain itu juga Masyarakat Etnis Thionghoa Kecamatan Stabat ini mengirimkan bantuan berupa disinfektan, sabun tangan cair, pengepel lantai kepada puluhan masjid di Kota Stabat dalam rangka datangnya bulan suci Ramadhan 1441 Hijriah.

"Kembali kita menyalurkan bantuan buat puluhan masjid yang ada di Kota Stabat," katanya.

"Kita langsung antar semuanya ke berbagai masjid tersebut agar bisa dimamfaatkan selama Ramadhan ini sekaligus antisipasi virus corona saat warga melaksanakan ibadah," sambungnya.
 

Pewarta: H.Imam Fauzi

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2020