Ditengah pandemi COVID-19, Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Padangsidimpuan-Tapsel menggelar baksos donor darah dan mendistribusikan bantuan bantuan sembako kepala warga kurang mampu. 

Ketua PMII Padangsidimpuan-Tapsel Erwin Putra Harahap bersama mantan ketua PMII Saddam Ikhsan Firdaus mengatakan, Kamis (23/4) untuk kegiatan donor darah dari kader PMII dilaksanakan di kantor Palang Merah Indonesia (PMI).

Baca juga: PDP asal Padangsidimpuan meninggal saat berobat ke Medan

Baca juga: Pemkot Padangsidimpuan siapkan 16 ribu paket sembako COVID-19

Sedangkan paket sembako yang terdiri dari beras, telor, minyak goreng dan mi instant yang merupakan hasil patungan kader PMII dan donatur disalurkan kepada warga kurang mampu yang terdampak COVID-19 di Kecamatan Padangsidimpuan Utara.

Selain melakukan donor darah dan penyaluran paket sembako, pada hari yang sama juga membagikan hand soap, masker dan jadwal imsakiyah Ramadhan 1441 H kepada masyarakat pengguna jalan raya di seputaran Kota Padangsidimpuan.

"Aksi peduli dan aksi sosial yang dilakukan  PMII Padangsidimpuan-Tapsel ditengah pandemi COVID-19, selain bertujuan untuk jiwa kemanusiaan kepada warga kurang mampu, juga dalam rangka harlah PMII yang ke-60," kata Erwin. 

Menurutnya, kegiatan sosial dalam membatu masyarakat sudah menjadi agenda rutin dalam program kerja PMII, apalagi dalam kondisi terbatasnya aktifitas warga untuk memerangi COVID-19. 

Mengingat, upaya pemutusan mata rantai pandemi COVID-19 masih berlangsung, PMII berharap agar masyarakat mengikuti anjuran pemerintah agar situasi kembali normal.

Pewarta: Khairul Arief

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2020