Kaum ibu rumah tangga di Desa Timbang Deli, Kecamatan Galang, Deliserdang, memproduksi masker kain sendiri mengingat sulitnya mendapat masker medis dalam upaya pencegahan terpapar COVID-19.

Ketua PKK Desa Timbang Deli, Astuti Syahfrida di Galang, Rabu, mengatakan pihaknya mengajak masyarakat desa khususnya kaum ibu untuk memproduksi masker kain sendiri, mengingat harga masker medis cukup mahal dan langka.

Memproduksi masker kain sendiri, kata dia jauh lebih murah ketimbang membeli masker langsung maupun online dan lebih dari itu juga bisa dibagvikan kepada masyarakat luas.

"Dengan memanfaatkan mesin jahit milik desa dan warga, saya ajak ibu-ibu untuk menjahit masker kain sendiri dan nantinya akan kita bagikan keseluruh warga Desa Timbang Deli. Kalau jahit sendiri modal nya cukup murah, kalau beli harganya mahal takut nanti banyak warga yang nggak kebagian masker, " katanya.

Ia juga menyampaikan menjahit masker kain tersebut juga dapat membantu perekonomian ibu-ibu desa dimasa sosial distancing seperti sekarang ini.

"Dimasa sosial distancing seperti saat ini pasti sulit untuk mendapat pemasukan, jadi saya ajak ibu ibu desa untuk menjahit masker kain. Upahnya bisa untuk pemasukan mereka dimasa sulit seperti ini," lanjutnya

Sementara Kepala Desa Timbang Deli, Hendri Ardiansyah, mengatakan target masker mencapai 2000 lebih untuk dibagikan kepada warga desa.

"Kita akan bagikan masker sebanyak 2000 lebih beserta sabun yang sudah kita belanjakan ke masyarakat Timbang Deli dari Dusun I sampai dusun IV. Karena membuat maskernya buat sendiri, jadi modalnya cukup, kita juga buat lebih banyak masker lagi, " ujarnya
 

Pewarta: Cindy Yulvika

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2020