Jumlah pasien yang terpapar virus corona COVID-19 di wilayah DKI Jakarta menyentuh angka 1.071 orang berdasarkan data dari laman resmi "www.corona.jakarta.go.id" pada Sabtu per pukul 08.00 WIB.

Pasien yang menjalani rawat inap 696 orang, pasien sembuh 58 orang, pasien meninggal dunia 98 orang, dan isolasi mandiri mencapai 219 orang.

Baca juga: Jumlah pasien COVID-19 di DKI Jakarta hampir 1.000 orang

Jumlah orang dalam pemantauan (ODP) sebanyak 2.496 orang terdiri dari 513 orang proses pemantauan dan 1.983 orang selesai pemantauan.

Baca juga: Pasien positif COVID-19 di Jakarta capai 720

Jumlah pasien dalam pengawasan (PDP) mencapai 2.029 orang terdiri dari 838 orang menjalani perawatan dan 1.191 orang dinyatakan sehat dan pulang.

Sementara itu, data nasional mencatat 1.986 orang positif COVID-19 terdiri dari 1.671 pasien dirawat, 134 pasien dinyatakan sembuh, dan 181 orang meninggal dunia per Jumat (3/4).

Pewarta: Taufik Ridwan

Editor : Akung


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2020