Warga Dusun Tanjung Putri Desa Namu Ukur Utara Kecamatan Sei Bingai Kabupaten Langkat menemukan mayat Raskami Surbakti (21), seorang ibu rumah tangga warga Dusun Lau Sridi Desa Belinteng sekitar pukul 11.30 WIB.

"Benar ada ditemukan mayat disana," kata Kasubag Hubungan Masyarakat Polres Binjai AKP Siswanto Ginting, di Binjai, Kamis.

Siswanto menjelaskan penemuan mayat itu setelah melaksanakan pekerjaan sebagai operator beko di galian C Dusun Tanjung Putri Desa Namu Ukur Utara Kecamatan Sei Bingai ada sesosok mayat yang tersangkut di baket beko.

Baca juga: Warga Babalan ditangkap Satresnarkoba Polres Langkat karena miliki sabu-sabu

Selanjutnya mayat tersebut diletakkan di pinggir sungai, selanjutnya warga menghubungi Kadus Tanjung Putri dan Kadus menginformasikan penemuan mayat tersebut ke Polsek Sei Bingai.

Setelah menerima informasi dari Kadus Tanjung Putri Polsek Sei Bingai dipimpin oleh Kanit Sabhara Iptu Pion Ginting mendatangi TKP dan menghubungi Puskesmas Namu Ukur Selatan.

Selanjutnya menunggu dari tim Identifikasi dari Polres Binjai, pukul 12.00 WIB tim identifikasi dari Polres Binjai di pimpin oleh Kanit Jatanras Ipda H Purba tiba di TKP dan melaksanakan olah TKP dan selanjutnya korban dibawa ke RS Djoelham Binjai untuk di autopsi.

Menurut pengakuan suami korban, Ramona Surbakti , Rabu (29/1),  dirinya mencari korban di Dusun Lau Sridi Desa Namu Ukur Utara Kecamatan Sei Bingai Kabupaten Langkat namun korban tidak ditemukan, ternyata istri sudah jadi mayat.

Dari penemuan mayat itu ditemukan berbagai barang bukti diantaranya jam tangan, celana dalam korban, anting-anting korban.

Pewarta: H.Imam Fauzi

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2020