Pemerintah Kabupaten Serdang Bedagai, Sumatera Utara, mengapresiasi Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-106 Tahun 2019 yang dipusatkan di Desa Pispis, Kecamatan Sipispis.

Bupati Serdang Bedagai, Soekirman, di Perbaungan, Sabtu, mengatakan, pihaknya mengucapkan terima kasih atas dipilihnya Kabupaten Serdang Bedagai sebagai lokasi pelaksanaan program TMMD ke-106 Tahun 2019.

Pihaknya juga mengapresiasi keberhasilan program tersebut yang ditandai dengan pembangunan jembatan sepanjang 43 meter, pembukaan jalan di Dusun V Desa Pispis sepanjang 700 meter dan juga 300 meter di Desa Silau Padang, serta pembangunan dua unit rumah tahan angin puting beliung.

Selain pembangunan fisik, lanjut dia, melalui program TMMD juga telah dilakukan berbagai kegiatan langsung kepada masyarakat seperti penyuluhan bela negara, penyuluhan anti narkoba, wawasan kebangsaan, hukum dan Kamtibmas, serta KB-Kesehatan.

Demikian pula penyuluhan lingkungan hidup, kehutanan dan mitigasi bencana yang diharapkan mampu menambah wawasan masyarakat tentang permasalahan dan materi dimaksud, juga menjadi sarana mempererat manunggalnya TNI dan masyarakat.

"Keberhasilan program TMMD ke-106 tahun 2019 ini mencerminkan kemanunggalan TNI dan masyarakat, yang pada hakikatnya telah memperkuat kesatuan dan persatuan kita dalam bingkai NKRI," katanya.

Melalui momen itu, ia berharap kegiatan yang menyertakan kemanunggalan TNI dan masyarakat terus ditingkatkan sehingga menjadi lebih baik di masa yang akan datang.

Dari 237 desa di Serdang Bedagai, Kecamatan Sipispis khususnya Desa Pispis merupakan salah satu daerah yang terpencil namun masyarakat Sipispis sangat kompak.

"Pembangunan jembatan serta hasil TMMD lainnya ini diharapkan menjadi pemancing dan pemacu semangat kita untuk semakin memajukan daerah," katanya.

Pewarta: Juraidi

Editor : Riza Mulyadi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2019