Pemkot Padangsidimpuan mendapat bantuan hibah barang milik negara dari Ditjen Cipta Karya Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat.

"Alhamdulillah, tadi kita sudah menandatangani serah terima bantuan hibah barang milik negara oleh Kementrian PUPR. Nilai bantuan hibahnya kurang lebih Rp1,8 miliar," kata Wali kota Padangsidimpuan Irsan Efendi Nasution yang dihubungi dari Padangsidimpuan, Kamis.

Ia menjelaskan bantuan hibah yang diterima tersebut dalam rangka untuk mendukung pembangunan di Kota Padangsidimpuan.

"Jika ditotal nilainya sekitar Rp1,8 miliar, hibahnya berupa gedung rumah sakit mata Kota Padangsidimpuan dan Ruang Terbuka Hijau kawasan Pijorkoling," katanya.

Kadis PU Kota Padangsidimpuan Armin Siregar melalui Kabid Cipta Karya Rahman Nasution saat ditemui mengatakan, dana hibah tersebut akan digunakan sepenuhnya untuk pembangunan infrastruktur di Kota Padangsidimpuan.

"Ini hibah berupa bangunan jadi penggunaanya sesuai dengan juklak juknis yang diberikan oleh kementrian, Intinya bantuan ini sangat bermanfaat guna mendukung pembangunan di Kota Padangsidimpuan" kata Rahman.

Kucuran hibah tersebut adalah bukti keyakinakan pemerintah pusat atas komitmen Wali Kota Padangsidimpuan untuk terus membenahi sarana prasaran di Kota Padangsidimpuan.

"Ini kepercayaan dari pusat harus kita jaga baik-baik, penggunaanya akan prioritas untuk mengenjot pembangunan di bidang-bidang yang sangat prioritas," katanya.


 

Pewarta: Khairul Arief

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2019