Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Wilayah I Medan menyebutkan ada 15 titik panas di wilayah Sumatera Utara (Sumut), Senin.
 
Seluruh titik panas akibat kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) ini terpantau melalui Sensor MODIS (Satelit Terra dan Aqua).
 
Adapun titik panas yakni di Kabupaten Asahan, Kecamatan Sei Kepayang dengan tingkat kepercayaan 77 persen. Kabupaten Labuhanbatu Selatan dua titik panas dengan tingkat kepercayaan 95 dan 76 persen.
 
Empat titik panas di Kabupaten Labuhanbatu dengan tingkat kepercayaan 91, 86, 100 dan 100 persen.
 
Lalu, tiga titik panas di Kabupaten Labuhanbatu Utara dengan tingkat kepercayaan 59, 51, 63 persen. Satu titik panas di Kabupaten Tapanuli Selatan dengan kepercayaan 51 persen. 
 
Empat titik panas di Kabupaten Tapanuli Utara dengan tingkat kepercayaan 82, 52, 74, 62 persen. 
 
"Kepada masyarakat kiranya tetap menjaga kesehatan seperti menggunakan masker terutama saat berkendara," ujarnya.
 

Pewarta: Nur Aprilliana Br. Sitorus

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2019