Persesi Siantar mengamankan satu tempat ke babak 10 besar Liga 3 Zona Sumut setelah pada pertandingan lanjutan Pool D di lapangan Mayjen TS Mardjan Saragih, Kodim 0207 Simalungun, Minggu (8/9), menang telak 6-0.

Pemain yang diarsiteki Raja Isa itu langsung melakukan penekanan ke pertahanan RBS FC Padang Sidempuan, dan hasilnya pada menit pertama M Azzam membukukan gol melalui titik putih.

Empat pemain lain, Jeffry Papua Dimor, Ricat Turnip, Renaldi Simanjuntak dan Febrira Harefa masing-masing menyumbangkan satu gol untuk kemenangan Persesi Siantar di babak pertama.

Renaldi Simanjuntak kembali membukukan gol di babak kedua untuk menggenapi kemenangan 6-0 dan menjadi gol ke empat bagi dirinya dalam empat pertandingan.

Pada pertandingan terakhir, Selasa (10/9), berhadapan dengan Batak United Tapanuli Utara merupakan pertandingan penentu juara pool, jika Batak United memenangkan pertandingan dengan Toba Samosir FC pada Senin (9/9).

Bagi kedua tim, pertandingan itu menjadi penentu untuk melaju ke babak 10 besar bersama Persesi Siantar.

Klasemen sementara, Persesi Siantar meraih 12 poin dengan memasukkan dan kemasukan gol 13-2, Batak United 9 (6-0), Toba Samosir FC 6 (12-5), RBS FC Padang Sidempuan 3 (2-9), PSSD Dairi 3 (4-5) dan Mandailing Raya 0 (1-13).

Baca juga: Batak United, Persesi Siantar dan Tobasa FC bersaing ketat

Baca juga: Liga 3 zona Sumut, Persesi menang telak, Batak United menang tipis
 

Pewarta: Waristo

Editor : Akung


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2019