Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu meraih juara I Mitra Kerja Mupen KB melalui liputan Kampung KB Tingkat Provinsi Sumatera Utara.

Kepala Dinas PP & KB Labuhanbatu, Lidiyawati Harahap, Kamis di Rantauprapat menjelaskan, penghargaan ini sebagai motivasi untuk meningkatkan prestasi di sektor lainnya.

Keberhasilan yang diterima cukup membanggakan khususnya untuk Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu, karena prestasi yang diperoleh ini merupakan apresiasi terhadap dukungan dari berbagai lintas sektor terkait, yakni sinergitas lintas sektor khususnya di pemerintah daerah.

Diantaranya, penghargaan Juara II Sekolah Siaga Kependudukan (SSK) Tingkat Provinsi Sumatera Utara yang diraih oleh SMK Swasta Harapan Al-Washliyah Sigambal, kemudian Juara Harapan III Kampung KB yang diraih oleh Kampung KB Paindoan Kelurahan Rantauprapat Kecamatan Rantau Utara.

Prestasi di bidang PKK meraih Juara II Lomba PKK-KKBPK-KES yang diraih Desa Kampung Bilah Kecamatan Bilah Hilir, Juara 3 Lomba Lingkungan Bersih dan Sehat di Kecamatan Rantau Selatan dan Juara Harapan 3 Lomba Posyandu Tingkat Provinsi Sumatera di Kecamatan Rantau Utara.

Penghargaan diserahkan langsung oleh Gubernur Sumatera Utara, Edy Rahmayadi dalam peringatan Harganas Ke-XXVI yang di pusatkan di Kabupaten Labuhanbatu Utara.

Pihaknya juga akan menjadi tuan rumah peringatan Harganas tingkat Provinsi Sumatera Utara di tahun 2020 mendatang. “Insya Allah Kabupaten Labuhanbatu menjadi tuan rumah Harganas 2020,” Lidiyawati Harahap.
 

Pewarta: Kurnia Hamdani

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2019