Aliansi Tapanuli Raya (Altra) Sibolga-Tapanuli Tengah menyampaikan percepatan pembangunan jalan tol dari Sibolga menuju kawasan Danau Toba kepada Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimuljono. 

Hal itu dikatakan Ketua Altra Sibolga-Tapanuli Tengah, Jannes Maharaja, ST, MM kepada ANTARA, Senin (29/7) malam, melalui telepon selulernya.

Ia mengatakan pihaknya telah bertemu dengan Menteri PUPR di Inna Hotel Parapat Senin pagi.

Dalam pertemuan itu ia menyampaikan terkait percepatan pembangunan jalan tol dari Sibolga menuju kawasan Danau Toba. 

"Selain itu juga, saya sampaikan permohonan pembangunan hotel di sekitar objek wisata Tugu Titik Nol masuknya Islam ke Nusantara yang ada di Kecamatan Barus, Kabupaten Tapanuli Tengah, sebagai tindak lanjut pertemuan kami dengan bapak Presiden bulan Maret kemarin di Sibolga,” kata Jannes.

Terkait usulan tersebut, lanjut Jannes, Menteri PUPR cukup respons, karena konsep pembangunan jalan tol itu sudah masuk dalam ‘blue print’ (gambaran rencana secara jelas).

"Kami dari Altra sangat bersyukur karena banyak masukan-masukan dari Altra ditanggapi dengan baik oleh para menteri, dan bahkan Altra selalu berkesempatan untuk memberikan masukan setiap bapak Presiden Jokowi berkunjung ke kawasan Tapanuli. Dan kami dari Altra tetap fokus untuk pengembangan wisata Danau Toba dengan wisata Pantai Barat,” ungkap Jannes.

Baca juga: Tiga kepala daerah gagas pembangunan jalan tol Tarutung-Sibolga

Diakui politisi NasDem itu, bahwa pengembangan kawasan Danau Toba yang sedang getol dilakukan di era kepemimpinan Presiden Jokowi akan membuka akses lebar bagi daerah Sibolga dan Kabupaten Tapanuli Tengah. Karena kedua daerah itu memiliki pantai yang cukup indah.

Bahari yang dimiliki Sibolga-Tapanuli Tengah menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan, apalagi akses bandara sudah lengkap di Pinangsori yang berpotensi mendulang wisatawan lokal dan mancanegara masuk ke kawasan Danau Toba. 

"Sebaliknya wisatawan yang masuk dari Silangit, juga dapat menikmati objek wisata bahari yang ada di Sibolga-Tapteng. Artinya saling melengkapi antara objek wisata Danau Toba dengan objek wisata bahari yang ada di Sibolga-Tapanuli Tengah. Mari kita doakan agar usulan itu segera terwujud demi peningkatan kehidupan ekonomi masyarakat,” kata Jannes.

Baca juga: Pembangunan tol Tarutung-Sibolga sebagai motor pariwisata dan ekonomi masyarakat

Baca juga: Wali Kota Sibolga: Tol Medan-Parapat-Sibolga dongkrak perekonomian Sumut
 

Pewarta: Jason Gultom

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2019