Atlet tenis meja Kabupaten Labuhanbatu Selatan, Husni Hidayat berhasil menyabet satu medali emas pada Pekan Olahraha Provinsi Sumatera Utara (Porprovsu).

Medali itu diperoleh setelah melalui pertandingan sengit pada partai final tunggal putra yang berlangsung di GOR Samudera, Medan, Selasa sekira pukul 10.00. Husni mengalahkan lawan terberatnya, Ahmad Suhaimi dari Kota Tebing Tinggi dengan kemenangan 4-2.

Sejak awal petandingan Husni tampil sangat agresif. Ia pun semakin terbantu melalui kesalahan-kesalahan yang dibuat Ahmad Suhaimi selama pertandingan.

“Husni menang 4-2 dengan skor masing-masing 9-11, 13-11, 11-8, 8-11, 11-8, dan 11-8,” kata Koordinator Cabang Olahraga Kontingen Porprovsu Kabupaten Labuhanbatu Selatan, Leo Dakwa Yunus kepada wartawan, Rabu ketika dihubungi.

Sehari sebelumnya lanjut Leo, tim tenis meja Kabupaten Labuhanbatu Selatan juga berhasil meraih medali perak pada nomor beregu putra. Menurutnya, medali tersebut disumbangkan Faisal Azhari Siregar, Dede Ismail Nasution, Husni Hidayat, dan Rizky Ramadhani.

Husni Hidayat yang ditemui usai pertandingan mengaku sangat bangga atas prestasi tersebut. Menurutnya, apa yang didapatkan ini merupakan kerja keras semua pihak dan doa dari masyarakat Kabupaten Labuhanbatu Selatan.

“Pada semi final Kabupaten Labuhanbatu Selatan berhasil menang dari Kota Medan 3-1, namun pada banak final kalah dari Kota Tebing Tinggi 1-3,” katanya.

Sementara itu Ketua KONI Labuhanbatu Selatan, Rahmat Hidayat Ritonga mengatakan, ini merupakan medali emas dan perak pertama yang diraih kontingen Kabupaten Labuhanbatu Selatan pada even ini.

Pihaknya masih berpeluang meraih medali pada cabang tenis meja melalui nomor ganda putra serta benerapa cabang olahraga lainnya.

“Mudah-mudahan pertandingan berikutnya hasilnya sesuai harapan. Ini akan menjadi semangat bagi kontingen yang lain untuk lebih gigih bertanding,” katanya.
 

Pewarta: Kurnia Hamdani

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2019